- PSSI
Cek Fakta Shin Tae-yong Segera Latih Hanoi FC Usai Dari Timnas Indonesia, Media Vietnam Laporkan Keinginan Suporter
Jakarta, tvOnenews.com - Eks pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkap sejumlah ketertarikan beberapa klub untuk mendapatkan tanda tangannya.
Klub Liga Vietnam, Hanoi FC dikabarkan bakal merekrut Shin Tae-yong akibat performa kurang menjanjikan klub ibu kota tersebut.
Media Vietnam, thethao247.vn melaporkan sejumlah keingan suporter Hanoi FC untuk klub merekrut eks pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tersebut.
Usai Piala AFF 2024, pelatih Shin Tae-yong mendapat kabar mengejutkan dari Federasi Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) ketika kontraknya tiba-tiba diputus sebelum batas waktu 6 Januari.
Pemecatan mendadak ahli strategi Korea tersebut menimbulkan perhatian besar di Asia Tenggara.
Legenda sepak bola Belanda Patrick Kluivert ditunjuk PSSI menggantikan pelatih Shin Tae-yong untuk segera memimpin timnas Indonesia, dengan kontrak berdurasi 2 tahun dan opsi perpanjangan.