Pemain Timnas Putri Indonesia Claudia Scheunemann.
Sumber :
  • PSSI

Pemain Timnas Putri Indonesia Claudia Scheunemann Berpeluang Gabung Como

Kamis, 16 Mei 2024 - 16:06 WIB

tvOnenews.com - Petinggi Como, Mirwan Suwarso, membeberkan kemungkinan timnya merekrut pemain putri dari Indonesia. Jika demikian, pemain Timnas Putri Indonesia Claudia Scheunemann bisa dipertimbangkan.

I Lariani sedang menjadi pembicaraan di Indonesia menyusul dengan keberhasilan mereka promosi ke Serie A, alias kasta tertinggi di sepak bola Italia.

Como, yang dibesut oleh Osian Roberts dengan dukungan Cesc Fabregas sebagai asisten pelatih, berhasil finis kedua di Serie B musim reguler, berkat raihan 73 poin.

Mereka unggul tiga poin dari Venezia yang dibela pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes, yang finis ketiga dan kini perlu menjalani babak playoff untuk promosi.

Setelah promosi, muncul perbincangan bahwa Como akan merekrut pemain asal Indonesia, lantaran mereka dimiliki oleh Hartono Bersaudara, yang merupakan pengusaha asal Indonesia.

Nama yang santer dikaitkan adalah Thom Haye, yang hendak dilepas oleh Heerenveen setelah kontraknya habis pada 30 Juni 2024 mendatang.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral