news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Rafael Struick berpotensi merumput di Liga 1 musim depan.
Sumber :
  • Instagram/Rafael Struick

Main di Super League, Berapa Gaji yang Diterima Bintang Timnas Indonesia Rafael Struick dari Dewa United?

Berapa gaji yang diterima bintang muda Timnas Indonesia, Rafael Struick usai bergabung dengan salah satu klub Super League, Dewa United.
Minggu, 13 Juli 2025 - 11:18 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Berapa gaji yang diterima bintang muda Timnas Indonesia, Rafael Struick usai bergabung dengan salah satu klub Super League, Dewa United.

Rafael Struick berlabuh ke Dewa United usai kontraknya bersama klub Liga Australia, Brisbane Roar berakhir pada 30 Juni 2025 lalu.

Dewa United langsung menyodorkan kontrak jangka panjang kepada Rafael Struick. Pemain berusia 22 tahun itu dikontrak tiga tahun.

"Ya, kemarin sudah, lagi proses semuanya. Tinggal selangkah lagi untuk Struick," ujar Presiden Dewa United, Ardian Satya Negara.

CEO Dewa United, Ardian Satya Negara
Sumber :
  • tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama

 

Kedatangan Rafael Struick ke tim berjuluk Banten Warriors itu menjadi sinyal keseriusan Dewa United merebut gelar juara Super League.

Sebelumnya, tim besutan Jan Olde Riekerink juga telah mendatangkan nama-nama besar seperti Nick Kuipers, Edo Febriansah, dan Stefano Lilipaly.

Kehadiran mereka turut melengkapi skuad bintang Dewa United yang sebelumnya telah diisi Ricky Kambuaya, Egy Maulana Vikri, dan Jaja.

Ardian mengatakan, kehadiran Rafael Struick ke Dewa United untuk memenuhi regulasi U-23 yang harus dimainkan sebagai starter selama 45 menit.

Striker Timnas Indonesia Rafael Struick
Sumber :
  • Instagram @rafaelstruick

 

Selain itu, Dewa United dan Jan Olde Riekerink meyakini mantan pemain ADO Den Haag itu punya potensi untuk menjadi bintang masa depan.

"Alasan mendatangkan Struick, pertama, dia pemain muda berbakat, masuk juga ke regulasi pemain U-23 untuk Super League musim depan," ucap Ardian.

"Selebihnya, coach percaya dia mempunyai potensi untuk menjadi pemain yang hebat," imbuh Ardian.

Meski demikian, Rafael Struick harus bekerja ekstra keras untuk mendapatkan menit bermain di Dewa United mengingat ketatnya persaingan.

Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick
Sumber :
  • Brisbane Roar

 

Apalagi, Rafael Struick datang dengan kondisi yang minim menit bermain ke Dewa United usai di Brisbane Roar tampil sangat terbatas.

Bersama Brisbane Roar di Liga Australia, dia hanya mampu mengemas satu gol dari 10 pertandingan dalam 239 menit di atas lapangan.

Lantas, berapa gaji yang diterima Rafael Struick?

Rafael Struick, Brisbane Roar
Sumber :
  • Instagram rafaelstruick

 

Berdasarkan laman Sporty Salaries, Rafael Struick menerima gaji sebesar 200 ribu Dolar Australia atau sekitar Rp2 miliar per musim di Brisbane Roar.

Sementara itu, menurut beberapa surat kabar di Australia, gaji yang diterima oleh Rafael Struick berkisar di angka Rp1,2 miliar.

Gaji tersebut naik hingga lima kali lipat dari yang diterimanya selama bermain untuk ADO Den Haag di Eredivisie Belanda sebesar Rp436 juta per tahun.

Dengan demikian, ada kemungkinan gaji yang diterima oleh Rafael Struick di Dewa United lebih tinggi dari sebelumnya saat bermain di Brisbane Roar.

Terlebih lagi, Rafael Struick merupakan pemain dengan label Timnas Indonesia. (fan)


 

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral