news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Dirut PT LIB, Ferry Paulus.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovanni

Batal Bergulir di Stadion Kanjuruhan, PT LIB Beri Penjelasan Laga Arema FC vs Persebaya Surabaya Pindah ke Bali

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus angkat bicara terkait alasan perpindahan venue pertandingan antara Arema FC vs Persebaya Surabaya.
Senin, 28 April 2025 - 16:07 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus angkat bicara terkait alasan perpindahan venue pertandingan antara Arema FC vs Persebaya Surabaya.

Saat ini tengah berlangsung pertandingan Arema FC menghadapi tamunya Persebaya Surabaya dalam pekan ke-30 Liga 1 2024/2025.

Pada awalnya, pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Senin (28/4/2025) sore WIB.

Namun, PT LIB akhirnya memutuskan untuk merubah venue tersebut dan berpindah ke Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Persebaya Vs Arema FC
Sumber :
  • ANTARA FOTO/RIZAL HANAFI

 

Saat ditanya awak media terkait alasan perpindahan lokasi laga itu, Ferry Paulus selaku Dirut PT LIB pun angkat bicara.

Ferry Paulus mengatakan bahwa pihak kepolisian hingga panitia pelaksana (panpel) belum percaya diri untuk menggelar laga Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan.

Berdasarkan alasan itulah Ferry Paulus menyebut jika PT LIB akhirnya memilih memindahkan venue laga tersebut berlangsung di Bali.

"Pihak kepolisian masih belum pede (percaya diri), apalagi itu stadion yang sangat bersejarah," ujar Ferry Paulus di Kantor PT LIB, Jakarta, Senin (28/4/2025).

"Nah, kita juga sudah berkomunikasi sama panpelnya Arema, panpelnya sendiri juga kurang percaya diri untuk bisa melaksanakan. Makanya kita cari alternatif akhirnya mau enggak mau di Bali," tambahnya.

Lebih lanjut, Ferry Paulus menyebut Stadion Kanjuruhan berpeluang baru bisa digunakan dalam laga-laga kandang Arema FC selanjutnya.

Menurutnya, keputusan terkait perpindahan venue dan kembalinya Stadion Kanjuruhan sebagai markas skuad Singo Edan harus didukung dari berbagai pihak.

"Sambil nanti sudah ada kelancaran-kelancaran di Kanjuruhan pertandingan-pertandingan yang lain," jelas Ferry Paulus.

"Kita (PT LIB), klub, liga, kemudian juga termasuk pihak kepolisian harus disupport juga untuk bisa sama-sama memiliki kepercayaan diri," tutupnya. (igp/fan)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral