Pemain Timnas Indonesia Yance Sayuri bantu Malut United kalahkan PSBS Biak.
Sumber :
  • Malut United

Hasil Liga 1 2024-2025: Pemain Timnas Indonesia Cetak Gol, Malut United Menangkan Derbi Indonesia Timur Kontra PSBS Biak

Senin, 2 Desember 2024 - 17:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Malut United berhasil memenangkan laga Derbi Indonesia Timur melawan PSBS Biak, dengan bantuan pemain Timnas Indonesia, Yance Sayuri, yang mencetak sebuah gol.

Laga yang dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Senin (2/12/2024) sore WIB tersebut berakhir dengan skor 3-1 untuk Malut United, yang bertindak sebagai tim tamu.

Meski menjadi tamu, Laskar Kie Raha sudah langsung memimpin sejak menit keenam melalui gelandang asing berkebangsaan Argentina, Jorge Correa.

Namun, gol Correa pada menit keenam tersebut sukses disamakan oleh PSBS Biak pada menit ke-30.

Williams Lugo memberikan bola kepada Damianus Adiman Putra, yang kemudian membobol gawang Muhammad Fahri.

Kendati begitu, Malut United memastikan bahwa mereka tidak kehilangan keunggulan pada saat jeda turun minum.

Pemain Timnas Indonesia, Yance Sayuri, berhasil mencantumkan namanya di papan skor, dengan menyelesaikan bola dari bek kiri Firman Ramadhan.

Setelah jeda, PSBS Biak langsung melakukan pergantian, dengan sang pencetak gol Damianus digantikan oleh Octavianus Otto Kapisa.

Di menit ke-53, tuan rumah mengirim dua pemain lagi, yaitu pemain legendaris Timnas Indonesia, Beto Goncalves, beserta Jeam Kelly Sroyer, demi menambah daya dobrak.

Sayangnya, yang terjadi malah Malut justru mencetak gol ketiganya, melalui Correa yang melengkapi brace usai menerima bola dari kembaran Yance, yaitu Yakob Sayuri.

PSBS Biak terus berupaya mengejar, namun skor 3-1 untuk Malut United tetap bertahan hingga peluit panjang ditiup oleh wasit.

Laskar Kie Raha memenangkan Derbi Indonesia Timur dan naik ke urutan ke-10 dengan raihan 17 poin dari 12 laga, memepet PSBS Biak yang berada tepat di atasnya, peringkat kesembilan, dengan catatan 18 poin. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
04:29
05:19
15:39
14:16
01:59
Viral