Mengintip suasana KLB PSSI 2023 yang dipantau langsung utusan FIFA dan AFC..
Sumber :
  • Tvonenews/Hartini

Menilik Suasana KLB PSSI 2023 yang Dipantau Langsung Utusan FIFA dan AFC 

Kamis, 16 Februari 2023 - 11:23 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Acara Kongres Luar Biasa alias KLB PSSI 2023 telah dimulai, di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2/2023). Agenda ini dilaksanakan untuk pemilihan ketua umum, wakil ketua umum, serta anggota komite eksekutif (exco).

Kegiatan yang berlangsung di hotel megah tersebut dihadiri oleh para calon Ketua Umum PSSI. Mereka adalah Erick Thohir, La Nyalla Mattalitti, Doni Setiabudi, dan Arif Putra Wicaksono.

Para tamu undangan terpantau kompak mengenakan balutan busana berwarna hitam dan formal. Sementara itu, kongres berjalan dengan kondusif dan khidmat sejak awal dimulai.

Adapun Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengharapkan KLB PSSI dapat sukses dilaksanakan dalam akhir masa jabatannya. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu akan menanggalkan posisinya sebagai ketua untuk periode 2019-2023.


Iwan Bule dan Menpora di KLB PSSI 2023 (Istimewa).

"Di ujung jabatan ini saya berjanji KLB berjalan sesuai tahapan, aman, tertib, lancar, nyaman, dan terkendali," kata sosok yang disapa Iwan Bule itu, Kamis (16/2/2023).

Acara pun resmi dibuka dengan ditandai pemukulan gong oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali. Seremoni dibukanya KLB PSSI juga dihadiri sesi foto bersama seluruh jajaran asosiasi.

KLB PSSI Dipantau FIFA-AFC

Perwakilan FIFA dan AFC selalu memantau langsung setiap agenda KLB PSSI. Untu kali ini, Induk Sepak Bola Dunia itu mengirimkan empat utusan. 

Mereka adalah Kanya Keomany, Kenny Jean-marie, Sarah Solemale, serta Lavin Vignesh. Adapun dari AFC diwakili oleh Nhodkeo Phawadee dan Siti Zuraina Abdullah.

Kemudian terkait mekanisme pemilihan, posisi calon ketua umum akan dipilih sendiri. Situasi serupa diterapkan untuk calon wakil ketua umum dan calon anggota exco di KLB PSSI.

Para pemilik suara (voter) memiliki hak untuk memilih. Totalnya berjumlah 87, yang terdiri dari 34 asosiasi provinsi (Asprov), klub-klub Liga 1, 2, dan 3, Federasi Futsal Indonesia, Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, dan Asosiasi Pelatih Sepak Bola Seluruh Indonesia.

Merujuk Pasal 38 Ayat (1)dan (3) Statuta PSSI 2019, Exco PSSI terdiri satu ketua umum, dua wakil ketua umum, dan 12 anggota yang salah satunya adalah wanita. Dengan demikian, seluruh Exco PSSI nantinya akan beranggotakan 15 orang.

Susunan Acara KLB PSSI 2023


Dok. PSSI

(hsn/mir)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral