Piala Dunia 2022.
Sumber :
  • FIFA

Berikut Daftar Negara Amerika Latin yang Paling Banyak Memenangkan Piala Dunia

Kamis, 15 Desember 2022 - 23:35 WIB

tvOnenews.com - Sejak dimulainya Piala Dunia sejak tahun 1930, Brasil adalah negara paling sukses dengan lima kemenangan, diikuti oleh Jerman dan Italia dengan empat tropi.

Selecao jelas juga merupakan tim paling berprestasi di Amerika Selatan, disusul berikutnya Argentina dan Uruguay dengan masing-masing dua kemenangan Piala Dunia.

Pada tahun 1958, Brasil memenangkan gelar pertama mereka dengan mengalahkan tuan rumah Swedia 5-2. Saat itu Pele masih berusia 17 tahun berhasil mencetak dua gol.

Empat tahun kemudian, Canaries berhasil mempertahankan mahkota mereka melawan Cekoslowakia di Chili dengan Pele sekali lagi mencetak gol dalam kemenangan 3-1.

Itu membuat mereka menjadi negara kedua yang berhasil mempertahankan Piala Dunia, dengan Italia menang berturut-turut pada tahun 1934 dan 1938.

Setelah gagal di edisi 1966, di mana mereka tersingkir di babak penyisihan grup, Brasil kembali ke puncak kejayaan sepakbola di tahun 1970 untuk ketiga kalinya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral