Ketua Umum PSSI, Erick Thohir Pastikan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Ambil Sumpah WNI Pekan Depan.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama

Siap-siap! Erick Thohir Beberkan Sosok Pemain Naturalisasi Baru usai Kebut Debut Eliano Reijnders dan Mees Hilgers, Bomber Mematikan Itu Katanya...

Minggu, 22 September 2024 - 00:55 WIB

tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, belum mau bicara banyak soal Mauro Zijlstra, pemain yang dikabarkan akan segera menjalani proses naturalisasi, usai kebut debut Eliano Reijnders dan Mees Hilgers.

Timnas Indonesia masih punya segudang nama pesepak bola muda keturunan yang bisa membela skuad Garuda. Salah satunya sosok Pemain top Belanda, Mauro Zijlstra.

Mauro usut punya usut diproyeksikan menjadi bomber tim besutan Shin Tae-yong yang saat ini membutuhkan sosok penyerang.


Potret Shin Tae-yong dan Mauro Zijlstra. Sumber: Kolase tvOnenews.com dan Instagram Mauro Zijlstra

Ketua Umum PSSI itu ketika ditemui awak media mengatakan bahwa dirinya belum berjabat tangan langsung dengan Mauro Zijlstra.

Simbolis jabatan tangan itu dikenal sebagai tanda Erick Thohir dan Mauro Zijlstra sepakat bekerja sama untuk Timnas Indonesia. 

Sebagaimana Erick Thohir yang telah melakukan hal tersebut kepada para pemain naturalisasi sebelumnya, yakni Eliano Reijnders dan Mees Hilgers.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:14
02:49
06:34
01:55
02:35
01:52
Viral