- instagram Hamdan Hamedan/PSSI
Legenda Sepak Bola Italia Pasang Badan Untuk Marselino Ferdinan dan 4 Bintang Timnas Indonesia, Bahkan Sampai Disebut Layak Main di Liga...
tvOnenews.com - Timnas Indonesia bermain impresif pada laga perebutan juara ketiga Piala Asia U-23 2024.
Meski Indonesia harus menyerah dengan skor 2-1 dari Irak pada babak extra time yang berjalan cukup dramatis.
Sepanjang Piala Asia U-23 2024 penampilan empat pemain Timnas Indonesia bahkan sampai menarik perhatian legenda sepak bola Italia, Roberto Mancini.
Empat bintang Timnas Indonesia termasuk Marselino Ferdinan masuk radar pelatih kelas dunia yang kini melatih Timnas Arab Saudi.
Sebagai informasi, pada gelaran Piala Asia U-23 2024 lalu, Skuad Garuda dibawah asuhan Shin Tae-yong yang tampil sebagai debutan mampu mencatatkan rekor impresif.
Meski baru pertama kali tampil, namun skuad Garuda Muda berhasil melangkah jauh hingga babak semifinal menaklukan raksasa sepak bola Asia.
Beberapa di antaranya yakni pada babak penyisihan grup, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan tim-tim kuat seperti Australia dan Yordania.
Sedangkan di babak perempat final, Rafael Struick dkk tersebut secara dramatis sukses menaklukkan Korea Selatan lewat drama adu penalti.
Namun sayangnya, perjuangan Timnas Indonesia harus terhenti di babak semifinal usai kalah dari Uzbekistan, serta gagal meraih peringkat ketiga usai disingkirkan Irak.
Meski skuad Garuda Muda hanya bisa finish sebagai empat besar, akan tetapi permainan para penggawa timnas berhasil menarik perhatian pelatih kelas dunia.
Roberto Mancini, mantan pelatih Timnas Italia bahkan terlihat hadir saat Marselino Ferdinan berhadapan dengan Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.
Hal tersebut terpantau dari postingan Hamdan Hamedan, Tenaga Ahli Kemenpora RI bidang Diaspora dan Kepemudaan hari Minggu (05/05/24) .
Dalam keterangannya, Hamdan menyebut jika dua pelatih kelas dunia, Roberto Mancini dan Fausto Salsano menyaksikan 90 menit penuh pertandingan Timnas Indonesia kontra Irak.
"Saat Timnas Indonesia U-23 melawan Irak, Alhamdulillah saya berkesempatan untuk berdiskusi dengan Mr. Roberto Mancini dan Mr. Fausto Salsano, setidaknya selama 90 menit pertama jalannya pertandingan," tulis Hamdan Hamedan.
Kedua tokoh tersebut merupakan “protagonista” dalam dunia sepakbola yang telah mengoleksi banyak gelar prestisius.
Hamdan menegaskan bahwa pecinta Liga Italia, Inggris, bahkan Football Manager pasti paham dengan kedua sosok legendaris tersebut.
Lebih lanjut, Hamdan kemudian menjelaskan, bahwa Roberto Mancini terkesan dengan penampilan Timnas Indonesia yang dianggap bermain baik.
Roberto Mancini bahkan menyoroti beberapa pemain Timnas Indonesia yang menonjol dalam laga Indonesia vs Irak.
"Nomor 7, 10, 6, dan 23 (tampil baik). Boleh kamu bantu saya menulis nama mereka?" kata Roberto Mancini pada Hamdan.
Hamdan kemudian pun membantu menuliskan nama-nama pemain tersebut ke catatan Mr. Salsano.
Menurut pengamatan Mancini ada empat pemain yang ia anggap tampil impresif yakni Marselino Ferdinnan, Justin Hubner, Ivar Jenner dan Nathan Tjoe-A-On.
Bahkan Mancini menyebut jika keempat pemain timnas itu bisa bermain di level Serie-B Liga Italia dalam waktu dekat.
"Iya, saya pikir bisa (main di Serie B)," pungkas kedua legenda sepak bola Italia tersebut.
Secara statistik, penampilan keempat pemain tersebut memang sangat impresif selama gelaran Piala Asia U-23 kemarin.
Marselino Ferdinan misalnya, mantan bintang Persebaya tersebut bahkan mampu mencetak dua gol buat Timnas Indonesia.
(udn)
Baca artikel tvOnenews.com terkini dan lebih lengkap, klik google news.
Ikuti juga sosial media kami;
twitter @tvOnenewsdotcom
facebook Redaksi TvOnenews