Jay Idzes Ungkapkan Bangga Bela Indonesia Usai Jalani Naturalisasi dan Sumpah WNI, Ada Jasa Sang Kakek yang Menyisipkan Pesan-pesan....
Sumber :
  • Kolase Tim tvOnenews

Jay Idzes Ungkapkan Bangga Bela Indonesia Usai Jalani Naturalisasi dan Sumpah WNI, Ada Jasa Sang Kakek yang Menyisipkan Pesan-pesan...

Kamis, 28 Desember 2023 - 21:01 WIB

tvOnenews.com - Bintang sepak bola Indonesia yang tengah naik daun di Eropa telah menjalani sumpah WNI demi memperkuat Timnas Indonesia.

Diketahui bahwa niat Jay Idzes untuk menjadi WNI yakni saat dirinya berbincang dengan pesepakbola Indonesia, Yasa Nugraha yang lama menimba ilmu di Belanda.

Pada September 2023 lalu, akhirnya Jay Idzes bertemu dengan Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI. 

Erick Thohir memastikan pemain asing yang memiliki kartu keluarga Indonesia itu bakal memperkuat timnas Indonesia.

Usai menjalani serangkaian proses naturalisasi hingga mengucap sumpah WNI, Jay Idzes tinggal menunggu perpindahan federasi untuk segera bisa memperkuat skuad merah putih.

Uniknya, proses perpindahan Jay Idzes sebelumnya sudah diprediksi media Belanda, Aberdeen Live padahal kala itu dirinya juga sedang dibidik timnas Belanda.

Dilansir dari YouTube Garuda Space, Kamis (28/12/23) berikut adalah pernyataan Jay Idzes yang mengungkapkan bangga bisa bela Indonesia usai menjalani sumpah WNI.

Namun pemain yang bermain sebagai bek untuk klub Serie B Italia, Venezia itu lebih memilih peluang bersama Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia juga lebih mementingkan Idzes rutin bermain di level negara. Bagi pemain berusia 23 tahun tersebut membela negara lebih dari sekedar sepak bola. 

Jay Idzes usai menjalani sumpah WNI. Source: PSSI

Dengan latar belakang keluarga yang berasal dari Jakarta, Jay Idzes merasa memiliki ikatan emosional dengan tanah air.

Jay Idzes Ungkapkan Bangga Bela Indonesia Usai Jalani Naturalisasi dan Sumpah WNI

"Dari masa lalu saya di FC Eindhoven, pesan-pesan cinta dari Indonesia mengalir tanpa henti. Mewakili negara yang menjadi rumah kakek dan nenek selama tiga dekade adalah kebanggaan dan kehormatan besar bagi saya," ujar Jay Idzes.

"Indonesia bukanlah tempat yang asing bagi saya, itu adalah bagian dari siapa saya," ungkapnya menegaskan.

Bahkan selain itu, Jay Idzes menegaskan bahwa ia tak hanya bermain bagi timnas tapi juga ingin membawa perubahan positif bagi sepak bola Indonesia.

Jay sendiri memiliki cita-cita untuk meningkatkan kontes dan kualitas sepak bola nasional agar Indonesia semakin dikenal di kancah internasional.

Pemain asing bernama lengkapp Jay Noah Idzes mengaku sudah siap untuk membantu sepak bola Indonesia naik kelas. 

Bahkan ia juga tak segan menyebut jika Skuad Garuda bisa mencapai standar sepak bola di Eropa.

Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu menilai bahwa standar sepak bola Indonesia punya potensi besar untuk naik kelas. 

Menurutnya, kompetisi sepak bola di Tanah Air sejauh ini sudah cukup bagus begitu pula dengan kualitas para pemainnya yang terus meningkat.

"Indonesia bisa membuat beberapa langkah menuju standar Eropa dan saya harap saya bisa menjadi salah satu bagian dalam mendorong hal tersebut," ucap Jay seusai pengambilan sumpah janji setia pewarganegaraan di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) DKI Jakarta, Jakarta, Kamis, 28 Desember 2023.

Idzes mengaku jika dirinya sudah tak sabar untuk segera bermain bersama Timnas Indonesia dalam waktu dekat.

Bahkan ia juga tak mempermasalahkan namanya yang tidak masuk dalam daftar skuad garuda untuk Piala Asia 2023 mendatang.

Hal ini dikarenakan proses naturalisasinya baru kelar menjelang akhir tahun 2023. Jay Idzes sendiri nantinya akan meramaikan persaingan di posisi bek tengah Timnas Indonesia. 

Idzes akan bersaing dengan Elkan Baggott, Rizky Ridho, Jordi Amat, Fachruddin Aryanto, Wahyu Prasetyo, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.

Selain itu, calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia lainnya yakni Nathan Tjoe-A-On juga akan ditempatkan di bek tengah apabila sudah resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) nantinya.

Terkait rencana penempatannya sebagai bek tengah di tubuh timnas, Idzes menegaskan bahwa ia sebenarnya terbuka untuk semua posisi di lapangan hijau.

Ia mengatakan bahwa akan mengikuti apapun keputusan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang terbaik untuk dirinya dan skuad garuda.

"Yang utama dan terpenting saya harus membaik terlebih dahulu setelah cedera beberapa waktu lalu," ujar Idzes.

"Saya harap bisa ikut serta dengan Timnas di periode selanjutnya, mungkin bukan di Piala Asia, tetapi setelahnya, apa saja," lanjutnya.

Saat ini Jay Idzes sudah resmi menjadi WNI per hari ini setelah pengucapan sumpah janji setia pewarganegaraan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia DKI Jakarta.

(udn)
Baca artikel tvOnenews.com terkini dan lebih lengkap, klik google news.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:01
00:44
00:53
01:36
02:00
19:41
Viral