- ANTARA/HO-Jeonnam Dragons
Sempat Didekati Persib Bandung, Segini Bayaran Asnawi Mangkualam di Korea dan Punya Total Kekayaan Sebanyak...
tvOnenews.com - Nama dari kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar saat ini tengah santer dikabarkan akan bergabung dengan klub raksasa di Liga Indonesia yakni Persib Bandung.
Bukan tanpa alasan, Persib Bandung yang baru saja melepas Putu Gede dikabarkan sempat mendekati pemain dari klub kasta kedua Liga Korea, Jeonnam Dragons.
Beredar rumor yang menyebutkan kalau Persib berniat untuk menambal pos yang ditinggalkan Putu Gede oleh Asnawi Mangkualam.
Namun sampai dengan saat ini kabar tersebut masih sebatas rumor belaka, belum ada pernyataan resmi dari kedua belah pihak.
Asnawi sendiri saat ini tengah membela klub kasta kedua Liga Korea Selatan, Jeonnam Dragons.
Ini merupakan tahun ketiga Asnawi Mangkualam berkarier di Korea Selatan setelah pada 2021 silam dirinya dikontrak oleh Ansan Greeners.
Meski diawal kepindahannya ke Korea Selatan sempat mendapatkan tentangan dari sang ayah, Bahar Muharram karena turunnya nilai kontrak Asnawi jika berkarier di Korea.
Diketahui kalau gaji yang didapat oleh Asnawi Mangkualam di Korea Selatan jauh di bawah harga kontraknya di PSM Makassar.
Hadir di podcast Sport77, Asnawi membandingkan harga kontraknya di Indonesia dan Korea Selatan.
"Misal di Indonesia, 100, di Korea itu 30-20," kata Asnawi.
Meski begitu, Asnawi mengaku kalau dirinya tetap mengambil kesempatan itu demi mendapatkan pengalaman berkarier di luar negeri.
Memasuki tahun ketiga, dikabarkan kalau nilai kontrak dan pendapatan Asnawi di Korea Selatan mengalami peningkatan.
"Karena bertahan tiga tahun di Korea sudah naik (kontrak)," kata Asnawi.
Pertama kali datang ke Korea Selatan, dikabarkan kalau Asnawi mengantongi uang hingga 5,2 miliar per tahun.
Bahkan nilai pasar Asnawi yang sebelumnya berada di angka di angka Rp6,2 miliar juga kini bisa naik diatas angka tersebut.
Selain itu sebagai seorang atlet Asnawi juga mendapatkan kontrak kerja sama dengan sejumlah brand.
Diketahui kalau saat di Indonesia Asnawi sudah memiliki kekayaan senilai 3 juta dollar atau setara dengan 42,3 miliar rupiah dari pendapatan sebagai pemain bola dan juga bisnis fashion yang ia kembangkan. (akg)