- Istimewa
5 Pemain yang Pernah Membela Persija Jakarta dan Persib Bandung, Salah Satunya Sukses Meraih Gelar Bersama Kedua Tim
3. Shahar Ginanjar
Shahar Ginanjar bisa dibilang menjadi salah satu pemain yang cukup beruntung saat membela Persib Bandung dan juga Persija Jakarta lantern dirinya sukses meraih gelar juara bersama Persib Bandung dan Persija Jakarta.
Bersama Persib Bandung Shahar Ginanjar berhasil menjuarai Liga Indonesia tahun 2014 dan bersama Persija Jakarta ia berhasil menjuarai Liga 1 musim 2018.
4. Rezaldi Hehanusa
Rezaldi Hehanusa Sempat dipinggirkan oleh Persija karena cedera, pelatih Persib, Luis Milla pun membawanya ke Bandung. Namun, kepindahannya ke Persib Bandung menjadi topik hangat saat paruh musim kedua.
Pada pertandingan debutnya, Rezaldi mencatatkan assist untuk David Da Silva saat Persib menaklukan PSIS pada akhir Januari lalu. Dia pun kini mendapatkan posisi reguler sebagai bek kiri.
5. Maman Abdurrahman
Maman Abdurrahman membela Persib Bandung pada musim 2008 hingga 2013 silam. Maman membela Persija pada musim 2015 sampai saat ini. Nama maman sempat tenggelam di akhir karirnya bersama Persib. Justru Persija yang kembali menghidupkan karir Maman sampai saat ini.
Di antara para pemain yang masih aktif, Maman justru punya cerita menarik dari mantan klubnya itu. Maman sempat bersitegang dengan oknum Bobotoh saat konferensi pers jelang laga Persib kontra Persija pada musim 2018 lalu.
Meski demikian, sosok Maman pula yang membuktikan bahwa Persija bisa bermain di hadapan Bobotoh dengan nyaman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung pada Januari lalu. (hfp/akg)