- tvOnenews/Muhammad Bagas
Berita Foto: Kemeriahan Perayaan Cap Go Meh di Jakarta, Atraksi Liong dan Kuliner Khas Tionghoa
Jakarta, tvOnenews.com - Jelang perayaan tradisi Cap Go Meh yang diperingati setiap hari ke-15 pada tahun baru Imlek dalam kalender Lunar, China, kemeriahan terlihat di kawasan Utara Jakarta.
Bertema Old Shanghai, kemeriahan Cap Go Meh di kawasan tersebut disulap bak negeri tirai bambu, China.
Memasuki kawasan Old Shanghai, pengunjung akan disuguhi nuansa ornamen warna merah khas budaya Tionghoa.
Selain itu, sebelum masuk kedalam pintu utama, terlihat jajaran stand UMKM seperti souvenir dan makanan yang tersusun hingga kedalam lokasi event utama.
Tak hanya kuliner khas Tionghoa, atraksi budaya Tionghoa juga memeriahkan perayaan Cap Go Meh, yakni atraksi Liong.
Menurut Mitologi China, Liong merupakan Naga yang melambangkan dewa kebijaksanaan dan sebagai pelindung.
Bagi kepercayaan China, hewan tersebut memiliki filosopi sebagai tolak bala dari roh jahat Nian. Selain itu, juga bisa mendatangkan keberuntungan.
Atraksi Liong
Atraksi Liong
Atraksi Liong
Selain atraksi Liong, kemeriahan Cap Go Meh di Old Sanghai City juga dimerihkan sejumlah tarian daerah.
Tarian Daerah
Acara puncak Old Shanghai Sedayu City pada perayaan Cap Go Meh akan ditutup dengan memiliki beberapa rangkaian event menarik, diantaranya live music Mandarin Shanghai Top 40. (nsa/mii)