- Antara
NasDem Pasrah Kalau Jokowi Reshuffle Menterinya
Jakarta - Menteri dari Partai NasDem dihantui wacana perombakan kabinet atau reshuffle dalam pemerintahan Presiden Jokowi.
Isu tersebut terus berhembus seiring NasDem mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai NasDem, Effendi Choirie buka suara soal reshuffle yang menyasar menteri partainya. Dia menyebut NasDem menyerahkan semua keputusan itu kepada Jokowi.
"Ya, silakan," kata Effendi saat dihubungi tvOnenews, Jumat (6/1/2023).
Effendi tak masalah jika Jokowi akhirnya benar-benar melakukan reshuffle terhadap Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Linpo, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya, dan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate.
Sebelumnya, Jokowi terus mengiyakan wacana reshuffle tersebut saat ditanya wartawan. Terakhir, Jokowi menjawab akan melakukannya.
"Besok," kata Jokowi di sela-sela meninjau kawasan produksi Minyak dan Gas Bumi (Migas) PT Pertamina Hulu Rokan Dumai, di Kota Dumai, Riau, Kamis (5/1/2022).