Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022, Kamis (22/12/2022)..
Sumber :
  • Muhammad Bagas/tvOne

Kapolri Instruksikan Jajaran Deteksi Dini dan Penjagaan Ketat Tempat Ibadah dan Titik Keramaian dari Ancaman Teror pada Perayaan Nataru 2022

Kamis, 22 Desember 2022 - 11:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan penjagaan ketat terhadap tempat ibadah menjelang perayaan Natal guna antisipasi serangan teror.

Selain tempat ibadah, Listyo turut serta menginstruksikan perketatan penjagaan pada lokasi titik kumpul masyarakat.

Menurutnya, perketatan penjagaan di titik kumpul masyarakat dan tempat ibadah dilakukan saat perayaan Natal dan tahun baru (Nataru).

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022. Dok: Muhammad Bagas/tvOne

"Melakukan pencegahan ketat di pusat keramaian, tempat ibadah dan tempat lain yang berpotensi menjadi target serangan teror," kata Listyo di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Kamis (22/12/2022).

Listyo menuturkan penjagaan ketat tersebut dilakukan usai adanya aksi teror bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral