Kebakaran masjid Jakarta Islamic Center, Jakarta Utara (19/10/2022)..
Sumber :
  • Istimewa

Kebakaran Masjid Jakarta Islamic Center Berawal dari Kubah yang Direnovasi

Rabu, 19 Oktober 2022 - 20:57 WIB

Jakarta - Kebakaran Masjid Jakarta Islamic Center berasal dari kubah yang sedang direnovasi. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Satuan Intel Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Slamet Wibisono Yanto, Rabu (19/10/2022).

Slamet menerangkan, kebakaran berawal dari 4 orang saksi yakni pekerja yang sedang melakukan renovasi atap kubah Masjid Islamic Center.

"Renovasi tersebut menggunakan bahan Triplex yang pada saat ingin memasang triplex atap kubah masjid tersebut para saksi melelehkan membran (aspal gulung) untuk menempelkan bahan atap tersebut menggunakan alat bakar," tutur Slamet dalam keterangannya.

"Diduga percikan dari alat bakar mengenai glasbul sampai timbulnya api," sambungnya.

Kemudian, kata dia, saksi berupaya memadamkan api dengan menggunakan apar. Namun, upaya tersebut tak berhasil.

"Api semakin membesar dan akhirnya Kubah Masjid Islamic keseluruhan terbakar," ujarnya.

Untuk memadamkan api, enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Berdasarkan informasi yang diterima tim tvOnenews.com, tim pemadam kebakaran (damkar) menerima laporan kebakaran pada pukul 15.23 WIB.(rpi/chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral