Polres Cilacap Soal Kapal Pengayoman IV.
Sumber :
  • Ian Sutriana

Polres Cilacap Periksa 8 Orang Saksi Terbaliknya Kapal Pengayoman IV di Nusakambangan

Sabtu, 18 September 2021 - 11:09 WIB

Cilacap, Jawa Tengah - Pasca terjadi kecelakaan yang menimpa kapal Pengayoman IV milik Kemenkumham di perairan Nusakambangan, Jawa Tengah, petugas Kepolisian Resor Cilacap hingga saat ini masih melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebab kejadian kecelakaan ini. Sudah ada depalan orang saksi yang sudah dimintai keterangan.

“Saat ini sudah ada delapan saksi yang dimintai keterangan, saksi mata disekitar tempat kejadian perkara (TKP) , saksi penolong, saksi korban, korban selamat, dan petugas dermaga” ujar Kapolres Cilacap, AKBP Leganek Mawardi kepada tvonenews.com.

Dari pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas kepolisian, para saksi mata memberi keterangan detik-detik kecelakaan kapal Pengayoman IV terbalik, bakan hanya saksi, penyidik pun memeriksa kamera pintar arah CCTV yang berada di sekitar dermaga, untuk mengetahui awal muka keberangkatan kapal Pengayoman IV yang membawa dua mobil dump truk bermuatan pasir dan satu kendaraan roda dua.

“Penyidik hingga saat ini masih mendalami penyebab kejadian kecelakaan ini, Teman-teman penyidik terus bekerja, perkembangan selanjutnya akan kita sampaikan” tambah kapolres cilacap

CCTV yang diperiksa petugas menujukan saat kejadian arus air dan hembusan angin pun cukup kencang. Keadaan air seperti ini menjadi salah satu faktor kendala dalam pencarian dan pengangkatan puing-puing kapal dan truk yang ada dalam air.

Aktifitas di dermaga Wijayapura pun terlihat berjalan seperti biasa, petugas lapas terlihat hilir mudik masuk kedalam dermaga Wijayapura, yang merupan dermaga satu-satunya akses menuju pulau Nusakambangan. Petugas yang akan masuk kedalam pulau Nusakambangan kini menggunakan kapal Compreng, yang sudah terbiasa menyeberangkan pegawai. (Ian Sutriana/ade)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral