Tangkapan layar - Presiden RI Joko Widodo melantik dua menteri baru dalam Kabinet Indonesia Maju, Rabu (15/6/2022).
Sumber :
  • Youtube Sekretariat Presiden

Pesan Jokowi untuk Menteri ATR/BPN: Tolong Selesaikan Urusan Sengketa Tanah dan Sertifikat!

Rabu, 15 Juni 2022 - 14:44 WIB

Jakarta - Presiden Joko Widodo resmi melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) pada Rabu (15/6/2022) di Istana Negara, Jakarta Pusat. Usai pelantikan, Presiden Jokowi langsung memberikan pesan agar dirinya segera menyelesaikan persoalan tentang sengketa tanah, lahan, serta sertifikat.

"Tadi malam saya sampaikan urusan yang berkaitan dengan sengketa tanah, sengketa lahan harus sebanyaknya bisa diselesaikan, yang kedua urusan sertifikat harus sebanyaknya bisa diselesaikan, dan saya meyakini Pak Hadi memiliki kemampuan untuk itu," ungkap Jokowi dari Istana Negara, Rabu (15/6/2022).

Sebagai mantan Panglima yang memiliki pengalaman dalam menguasai teritori, Jokowi meyakini bahwa Hadi mampu menyelesaikan urusan tersebut.

"Karena beliau dulu sebagai mantan Panglima menguasai teritori dan kita juga tahu Pak Hadi kalau ke lapangan juga kerjanya sangat detail," pungkasnya.

Diketahui, Hadi dilantik oleh Jokowi untuk menggantikan Sofyan Djalil dalam Kabinet Indonesia Maju. Ia ditemani wakil menteri baru, Raja Juli Antoni, yang menggantikan Surya Tjandra sebagai Wakil Menteri ATR/BPN. (syf/mii)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:14
02:07
04:55
04:12
03:16
01:18
Viral