

- Antara
Tak Kuasa Menahan Sakit dan Kecewa, TNA Bongkar Kelakuan Busuk R, Pria yang Perkosa Anak Sambung Bertahun-tahun
Jakarta, tvOnenews.com - Bertahun-tahun TNA (14) memendam rasa sakit dan kecewa karena kerap disetubuhi ayah tirinya.
Polisi lah yang mengakhiri penderitaan TNA. R (27) ditangkap karena dugaan pelecehan seksual berupa pencabulan terhadap anak sambungnya TNA (14) di sebuah rumah kawasan Pulogadung, Jakarta Timur.
"Korban dan pelaku tinggal bersama. Korban merupakan anak tiri pelaku. Pelaku ayah sambung korban," kata Kapolres Metro Jakarta Timur Komisaris Besar Polisi Nicolas Ary Lilipaly saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (25/2/2025).
Dari hasil pemeriksaan terhadap tersangka R, dia mencabuli korban sejak TNA duduk di Kelas 3 SD hingga korban berusia 14 tahun atau Kelas 2 SMP.
Tersangka R mengaku bahwa kejadian berawal ketika ibu korban TNA pergi ke luar rumah untuk berdagang.
"Perbuatan itu dilakukan oleh pelaku sejak korban Kelas 3 SD, korban sudah dicabuli oleh ayah sambungnya. Saat korban Kelas 5 SD, pelaku mulai melakukan persetubuhan terhadap korban," ujar Nicolas.
Selain itu, Nicolas menyebutkan, korban sering diancam oleh pelaku agar tidak memberitahukan perbuatan pelaku kepada siapapun.