MAS (14), remaja yang tega menghabisi nyawa ayah dan neneknya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan..
Sumber :
  • Istimewa

Terungkap, Fakta Baru Tingkah 'Aneh' Remaja MAS saat Bunuh Ayah dan Neneknya di Lebak Bulus, tetapi Ibu Kandung Sangat Siap Berbuat Ini

Kamis, 2 Januari 2025 - 00:09 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Terungkap fakta baru yang 'aneh' kasus MAS (14), anak yang tega membunuh ayah dan neneknya di sebuah perumahan, wilayah Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Turut diketahui bahwa dalam kasus tersebut, MAS tak hanya menikam ayah dan neneknya, namun, pelaku juga tega menusuk ibu kandungnya, AP (40) menggunakan pisau. 

Akibat peristiwa itu, AP alami luka berat dan harus mendapat perawatan di rumah sakit.

Adapun fakta baru itu diungkap kuasa hukum MAS, Amriadi Pasaribu yang sempat bertemu AP pada Kamis (26/12) lalu.

Kepada Amriadi, AP mengaku masih tak menyangka anaknya itu melakukan perbuatan mengerikan tersebut. Hal itu, karena menurut AP selama ini MAS tak pernah melakukan kekerasan terhadap keluarganya.

"Ibunya masih tak menyangka MAS yang melakukan, karena sehari-sehari tidak pernah ada kekerasan kepada siapapun dalam keseharian si adik (MAS)," kata Amriadi dikutip dari Kompas TV, Rabu (1/1).

Amriadi menjelaskan bahwa AP masih tak percaya bahwa pelakunya adalah MAS, sebab dia mengaku melihat orang yang membunuh kedua korban itu memakai topeng.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:54
01:55
03:52
03:10
04:13
03:23
Viral