Persiapkan Libur Nataru! Polisi Terapkan Ganjil-Genap dan One Way di Puncak Bogor.
Sumber :
  • tim tvOne

Persiapkan Libur Nataru! Polisi Terapkan Ganjil-Genap dan One Way di Puncak Bogor

Selasa, 24 Desember 2024 - 03:39 WIB

Bogor, tvOnenews.com - Dalam rangka pengamanan libur Natal dan Tahun Baru 2024, Polda Jawa Barat menerapkan rekayasa lalu lintas di jalur Puncak, Bogor, sebagai bagian dari Operasi Lilin Lodaya 2024. 

Sistem ganjil-genap diberlakukan mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.

Kombes Jules Abraham Abast, Kabid Humas Polda Jawa Barat, mengungkapkan bahwa penerapan ganjil-genap ini bertujuan untuk mengatur arus kendaraan selama periode padat. 

"Mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025, sistem ganjil-genap berlaku dalam rangka Ops Lilin Lodaya 2024," ujarnya pada Senin (23/12/2024).

Selain itu, rekayasa satu jalur (one way) di jalur Puncak akan diberlakukan secara situasional, baik ke arah Puncak maupun sebaliknya menuju Jakarta. 

"Kami meminta masyarakat untuk mematuhi aturan dan selalu berhati-hati dalam berkendara," tambah Jules.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
26:14
03:06
09:42
08:53
13:18
03:07
Viral