Kecelakaan beruntun di ruas Jalan Slipi, Petamburan, Jakarta Barat.
Sumber :
  • Istimewa

Bukan Rem Blong, Ternyata Ini Penyebab Kecelakaan Beruntun Slipi

Selasa, 26 November 2024 - 14:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Polisi mengungkap penyebab kecelakaan beruntun yang terjadi pagi ini di perempatan Slipi, Petamburan, Jakarta Barat

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes M. Latif Usman mengatakan, pihaknya telah melakukan pengecekan terhadap truk tronton yang menghantam 6 kendaraan itu. Hasilnya, rem berfungsi.

"Bukan (rem blong), tadi kita sudah cek fungsi dan berfungsi," ungkap Latif, Selasa (26/11/2024).

Latif mengatakan, pihaknya juga telah memeriksa sopir truk bernama Ade Zarkasih (45). Saat ini, Ade Zarkasih telah diamankan pihak Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.

Menurut pengakuan sang sopir, dia mengantuk saat mengendarai truknya.

Namun, meskipun begitu, Latif mengatakan pihaknya masih mendalami lebih jauh akan hal tersebut.

"Sementara, dia mengakui dia mengantuk," ujarnya.

Senada dengannya, Kepala Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Ojo Ruslani juga mengatakan bahwa berdasar pengakuan sopir, dia mengantuk.

"Iya ngantuk saya tanya. Bangun jam 3 start dari Cikarang," ucap Ojo, Selasa (26/11/2024).

Adapun, satu orang dikabarkan tewas dalam kecelakaan beruntun yang melibatkan 6 kendaraan di Slipi, Jakarta Barat.

Hal itu diketahui dari postingan akun X @TMCPoldaMetro. KECELAKAAN disebut terjadi sekira pukul 07.00 WIB pagi ini. Belum diketahui identitas korban tewas tersebut.

"Satu korban tutup usia dan saat ini masih dalam penanganan petugas Polri," demikian seperti dikutip, Selasa, 26 November 2024. (rpi/raa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral