Tri Tito Karnavian.
Sumber :
  • Antara

Ketum TP PKK Tri Tito Karnavian Tekankan Pentingnya Inovasi dan Adaptasi Teknologi Informasi

Rabu, 20 November 2024 - 15:10 WIB

Adapun pelantikan tersebut dirangkaikan dengan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tahun 2024. Tri berpesan kepada pengurus agar bersungguh-sungguh mengikuti Rakornas tersebut. 

Ini mengingat, Rakornas merupakan bagian dari persiapan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) X PKK tahun 2025. 

Kegiatan ini digelar untuk menyelaraskan program PKK dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025–2029.

"Rakernas X PKK yang akan kita gelar merupakan momentum penting untuk menyusun rencana induk dan strategis yang lebih terarah dan efektif dalam mendukung RPJMN 2025–2029," ujarnya.

Ia berharap, Rakornas nantinya menghasilkan keputusan strategis yang bermanfaat bagi keberlanjutan program PKK. Ia menekankan pentingnya hasil Rakornas nantinya ditindaklanjuti dengan program-program konkret. 

Dengan demikian, PKK dapat semakin memperkuat perannya sebagai lembaga yang memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. 

"Bagi para peserta Tim Penggerak PKK provinsi, mudah-mudahan rapat pleno akan menghasilkan beberapa masukan yang baik bagi lembaga PKK yang besar ini," pungkasnya. (ebs)
 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral