- tvOnenews.com/Rizki Amana
Dipanggil Menghadap Prabowo Secara Mendadak, Nusron Wahid Geser AHY dari Posisi Menteri ATR/BPN
Jakarta, tvOnenews.com – Presiden RI terpilih Prabowo Subianto mendadak memanggil sejumlah politikus di kediamannya Jaklan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin (14/10/2024).
Politikus Partai Golkar, Nusron Wahid turut menyambangi kediaman tersebut bersama sejumlah tokoh lainnya.
Desas-desus pun beredar terkait pemanggilan sejumlah politikus tersebut dalam pembentukan menteri kabinet era pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Nusron Wahid pun tak mengelak akan pertemuan yang terjadi dalam upaya menetapkan sejumlah tokoh yang akan diminta menjadi menteri dalam kabinetnya.
“Tadi diajak diskusi sama beliau terus ditanya kesehatan. Ya ditanya meminta apakah bersedia membantu kami,” kata Nusron Wahid kepada awak media di lokasi, Jakarta, Senin (24/10/2024).
Nusron mengaku pertemuan dilakukan bukan secara bersamaan melainkan satu per satu dari setiap tokoh yang datang menghadap Prabowo Subianto.
Kendati mengaku ada tawaran menjadi menteri era Prabowo – Gibran, Nusron tak merinci secara detail jabatan yang akan diisinya.
“Saya jawab ya Insha Allah kalua memang dimintain bantuan dan negara membutuhkan dan namanya pengabdian, namanya kader harus menyatakan siap,” ungkap Nusron.
“Soal tempat semua kami serahkan sepenuhnya dengan Bapak Presiden, karena itu hak prerogfratif presiden,” sambung Nusron ssat disinggung mengisi jabatan Mengteri ATR/BPN.
Diketahui, saat ini Menteri ATR/BPN pada Kabinet Indonesia Maju era Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dijabat oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). (raa)