Anggota Komisi X DPR Andreas Hugo Pareira.
Sumber :
  • ANTARA

288 Artefak Dipulangkan dari Belanda ke Indonesia, Jadi Momen Pengembalian Identitas Bangsa

Rabu, 25 September 2024 - 14:31 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak 288 artefak dipulangkan dari Belanda ke Indonesia. Anggota Komisi X DPR Andreas Hugo Pareira menilai hal ini sebagai pengembalian identitas bangsa.

"Momentum ini penting untuk mewujudkan kita mampu merebut kembali sejarah dan melestarikan nilai-nilai budaya yang menjadi bagian dari identitas negara," kata Andreas, dikutip Rabu (25/9/2024).

Adapun pemulangan ratusan artefak tersebut adalah komitmen Belanda dalam hal mengakui sejarah Indonsia.

Ia pun meminta agar pemerintah menjaga artefak yang sudah dikembalikan Belanda itu dengan sebaik mungkin.

Artefak tersebut bisa menjadi bukti nyata untuk diperlihatkan kepada penerus bangsa tentang sejarah Indonesia.

Lebih lanjut, Andreas mengatakan repratriasi dalam mengembalikan warisan budaya Indonesia masih membutuhkan proses panjang.

Andreas mendorong agar pemerintah mempercepat pengumpulan dan pengembalian benda-benda bersejarah Indonesia yang masih ada di negara lainnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral