Daftar susunan kabinet Prabowo-Gibran periode 2024-2029 kembali viral dan memuat banyak nama baru..
Sumber :
  • Muhammad Bagas/tvOnenews.com

Bocoran Gerindra Sebut Menteri Prabowo Lebih Banyak dari Kalangan Profesional daripada Kader Partai

Kamis, 12 September 2024 - 19:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut kursi menteri pada pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan lebih banyak diisi dari kalangan profesional.

Dengan demikian, jatah kursi menteri dari partai politik (parpol) anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan dikurangi.

“Sehingga keberadaan orang orang profesional itu juga lebih banyak kelihatannya daripada yang kemudian dari parpol,” ungkap Dasco di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Kamis (12/9/2024).

Wakil Ketua DPR RI itu menuturkan Prabowo ingin agar janji-janji kampanyenya dapat terlaksana. 

Oleh karena itu, Prabowo ingin membentuk zaken kabinet atau mayoritas menterinya berasal dari kalangan profesional.

“Ya kan kita ini akan kemudian dalam pemenuhan janji kampanye, tentunya juga melihat tempat dan orang yang tepat,” beber Dasco.

Selain itu, Prabowo juga akan menambah jumlah kementerian untuk melaksanakan janji-janji kampanyenya. 

Menurut Dasco, penambahan jumlah menteri bertujuan agar pelaksanaan program kerja Prabowo-Gibran bisa lebih optimal.

"Bahwa penambahan kementerian itu adalah untuk optimalisasi tugas-tugas kementerian dalam rangka kita itu memenuhi janji kampanye, yang kemudian ada di astacita dan program aksi yang kemarin dilakukan pada saat kampanye," kata dia.

Meski demikian, pihaknya belum bisa mengungkapkan berapa jumlah menteri yang akan ditambah oleh Prabowo. 

Sebab, penambahan jumlah menteri itu masih disimulasikan oleh Prabowo-Gibran.

"Nah sehingga jumlah itu ada yang bilang 44, ada yang bilang 42, ada yang bilang 40, Kita juga masih melakukan simulasi," pungkas Dasco. (saa/muu)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:20
11:03
03:07
02:21
02:51
02:02
Viral