Anggota DPRD DKI Jakarta Muhamad Taufil Zoelkifli.
Sumber :
  • dok. DPRD Jakarta

Waduh, PPATK Sebut Ada 1.000 Anggota Legislatif Main Judi Online, PKS Minta Buat Aturan Pemecatan

Selasa, 2 Juli 2024 - 13:18 WIB

Sebelumnya, PPATK mengungkap temuan ada ribuan wakil rakyat kecanduan main judi online. Temuan ini mendasarkan analisa lalu lintas transaksi rekening. 

PPATK sudah mengantongi data lengkap para wakil rakyat yang memainkan aktivitas haram tersebut. Ironisnya lagi, jumlah yang kecanduan main judi online itu mencapai lebih dari 1.000 orang. 

Kepala PPATK Ivan Yustiavandana mengungkapkan para wakil rakyat yang kecanduan judi online berasal dari berbagai jenjang. 

Dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sampai Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Nama dan indentitas tempat tinggal, nomor handphone ada dikantong PPATK. 

“Nama, domisili, kediaman, nomor handphone, tanggal lahir, semua ada di sini lengkap. Dia transaksi di wilayah mana saja ada lengkap. Jadi kami ikut saja kalau dipanggil MKD atau kemudian harus dibuka di sini dalam forum tertutup,” ujar Ivan di Kompleks Senayan, DPR RI, Rabu (26/6/2024).

Menariknya lagi, jumlah transaksinya mencapai 63 ribu transaksi secara nasional, tapi khusus di DPR RI, DPRD se-Indonesia, saja jumlah transaksi mencapai angka 7 ribu. Total jumlah transaksi pun menyentuh angka ratusan miliar. (agr/iwh)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral