Polisi melakukan pemeriksaan penumpang yang baru berlabuh di dermaga Pulau Harapan Kepulauan Seribu pada Minggu (2/6/2024)..
Sumber :
  • Antara

Alarm Bahaya, TNI-Polri Jaga Ketat Dermaga Pulau Harapan Kepulauan Seribu Hari Ini, Ada Apa?

Minggu, 2 Juni 2024 - 18:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jajaran TNI dan polisi melakukan penjagaan ketat di dermaga Pulau Harapan, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, Minggu (2/6).

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Iptu Yoyo Hidayat mengatakan, penjagaan dermaga itu sebagai upaya mencegah dan mengantisipasi peredaran narkoba serta minuman keras ke wilayah kepulauan tersebut.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi masuknya narkoba dan minuman keras (miras) ke wilayah tersebut," kata Iptu Yoyo Hidayat dilansir dari Antara.

Dalam operasi pengamanan ini, polisi Polsek Kepulauan Seribu Utara bekerjasama dengan TNI, Satpol PP, dan Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) untuk menciptakan situasi keamanan serta ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.

Menurut Yoyo, langkah tersebut diambil sebagai upaya preventif untuk mencegah peredaran barang-barang terlarang yang dapat merusak kehidupan masyarakat.

Petugas melakukan pemeriksaan ketat terhadap penumpang dan barang bawaan mereka untuk memastikan tidak ada narkoba atau miras yang masuk ke Pulau Harapan.

"Ini adalah bagian dari upaya kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kami," kata dia.

Selain melakukan pengamanan, petugas juga memberikan pelayanan dengan membantu penumpang yang turun dari kapal terutama kepada penumpang lansia, ibu hamil, dan penyandang disabilitas. 

Hal itu untuk memastikan mereka dapat turun secara aman dan nyaman.

"Kami tidak hanya fokus pada aspek keamanan, tetapi juga pada pelayanan kepada masyarakat. Dengan bantuan dari TNI, Satpol PP dan Sudinhub, kami berusaha menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi semua penumpang," kata dia.

Dengan pengamanan ini, diharapkan Pulau Harapan sebagai destinasi wisata yang aman dan nyaman bagi pengunjung.

"Polsek Kepulauan Seribu Utara berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan pengamanan demi terciptanya lingkungan yang kondusif bagi masyarakat dan wisatawan," kata dia. (ant/dpi)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:26
08:18
03:53
04:15
02:27
11:25
Viral