Menkes, Budi Gunadi Sadikin bersama pihak Samsung.
Sumber :
  • Istimewa

Menkes Budi Gunadi Sadikin Bahas Teknologi Radiologi Berbasis Kecerdasan Buatan Bersama Samsung

Senin, 27 Mei 2024 - 19:58 WIB

Pasalnya, perangkat medis tersebut merupakan solusi canggih yang didukung AI dan telah menerima banyak pengakuan dari berbagai dokter kelas dunia.

“AccE GC85A Vision, sistem radiografi digital langit-langit premium Samsung, dilengkapi dengan 'Vision Assist' memberikan peningkatan perawatan pasien dan efisiensi alur kerja, sekaligus mempertahankan pengalaman pencitraan dosis rendah yang canggih,” ujar Yoo.  

Secara khusus, Yoo menjelaskan AccE GC85A Vision berfokus pada cara-cara baru untuk meningkatkan efisiensi bagi para profesional kesehatan seperti mengurangi waktu operasi, mengurangi kesalahan pengambilan ulang, dan memantau pasien secara terus-menerus melalui Vision Live, kamera langsung di unit kepala tabung.

Sebab, kata Yoo AccE GC85A Vision menghemat waktu pengoperasian dalam proses pengaturan dengan rekomendasi cerdas. 

Sementara, Direktur PT Modern Internasional Tbk, Laurentius Linggodigdo meyakinkan solusi dan inovasi dari Samsung akan memberikan pengalaman yang luar biasa bagi pengguna unit digital radiografi/X-Ray.

Tak hanya itu dia juga meyakini dapat memberikan kualitas terbaik hasil foto X-Ray sehingga memberikan kemudahan untuk melakukan diagnosa dan analisa lanjutan. 

"Teknologi AI diciptakan untuk memudahkan penggunaan, meminimalisir kesalahan dan membantu para dokter memberikan diagnose lanjutan,” imbuhnya. (raa)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral