Gerindra dan Demokrat Berpotensi Koalisi di Pilkada Kalteng 2024.
Sumber :
  • istimewa - Antara

Gerindra dan Demokrat Berpotensi Koalisi di Pilkada Kalteng 2024

Senin, 20 Mei 2024 - 19:00 WIB

"Namun ada juga di pusat berkolaisi, tetapi di daerahnya tidak berkoalisi hal itu bisa saja terjadi," katanya.

Eks Bupati Barito Utara periode 2013–2018 dan 2018–2023 tersebut menegaskan, dirinya tidak bisa menentukan siapa kriteria bakal calon wakil gubernur yang akan mendampinginya tersebut, sebab nantinya ada masukan-masukan partai atau usulan dari partai yang nantinya yang akan mengusung dirinya.

"Demokrat kan hanya enam kursi saja sehingga untuk maju sebagai bakal calon gubernur tidak bisa sendiri dan harus berkoalisi, maka dari itu kita menunggu bagaimana komunikasi hasil koalisi partai nantinya," ujar Nadalsyah.

Sampai saat ini Nadalsyah sudah mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Gubernur Kalteng 2024 di enam partai. 

Partai pertama ada PDIP, PKB, PAN, NasDem dan terakhir Gerindra.

Tidak menutup kemungkinan Nadalsyah juga akan mendaftar ke Partai PKS dan Perindo sedangkan untuk Golkar sudah ada bakal calonnya yakni Abdul Razak sebagai Bakal Calon Gubernur Kalteng 2024.

Nadalsyah saat mendaftar di Gerindra juga langsung dilakukan fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan yang dilakukan oleh pengurus partai setempat. (ant/aag)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral