- ANTARA/Khaerul Izan
Banjir di Cilandak Jakarta Selatan Capai 1,7 Meter, Warga Masih Bertahan di Rumah
Jakarta, tvOnenews.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta Selatan menginformasikan ketinggian banjir dua RT di Kelurahan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, mencapai 1,7 meter akibat hujan intensitas lebat dan meluapnya Kali krukut, Rabu (3/4).
"Yang terdampak ada di RT 03 dan 09 RW 03," kata Komandan Pleton BPBD Jakarta Selatan Muhammad Nur di Jakarta, Rabu.
Banjir yang terjadi di dua RT tersebut mulai timbul pukul 15.30 WIB dengan ketinggian awal 50 sentimeter (cm). Kemudian pada sekitar pukul 16.00 WIB ketinggian mencapai hampir 1,5 meter.
Menurut Nur, banjir terus naik hingga 1,7 meter pada pukul 18.00 WIB, namun, masyarakat belum ada yang mengungsi. Mereka lebih memilih tinggal di rumah masing-masing.
Banjir itu dikarenakan hujan dengan intensitas lebat ditambah meluapnya Kali Krukut sehingga memperparah genangan air.
"Penyebab banjir karena luapan Kali Krukut dan intensitas hujan lebat," ujar Nur.
Hingga saat ini BPBD masih bersiaga di lokasi banjir dengan menerjunkan petugas dan perahu untuk membawa warga yang akan masuk ke rumah masing-masing.
"Tapi saat ini air sudah mulai surut dan kondisi hujan juga sudah mulai reda," ujar Nur.
Selain di Kelurahan Cilandak Timur, banjir juga terjadi di Kelurahan Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, dengan ketinggian 30-70 cm.
Diketahui, BPBD DKI Jakarta mencatat sejumlah permukiman penduduk dan ruas jalan protokol terendam banjir pada hari ini.
"BPBD mencatat genangan yang ada saat ini mengalami kenaikan dari 7 RT dan 6 ruas jalan tergenang menjadi 13 RT atau 0,042 persen dari 30.772 RT dan 7 ruas jalan yang ada di wilayah DKI Jakarta," ungkap Kepala BPBD Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangannya, Jakarta.
Isnawa menuturkan saat ini pptugas BPBD Jakarta tengah melakukan sejumlah upaya penanganan wilayah yang terendam banjir.
Berikut sejumlah data BPBD Jakarta terkait wilayah yang terendam banjir pada Rabu (3/4/2024) :
1. Jakarta Barat terdapat 2 RT yang terdiri dari :
- Kel. Sukabumi Selatan
Jumlah: 2 RT
Ketinggian: 85 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
2. Jakarta Selatan terdapat 9 RT yang terdiri dari :
- Kel. Cilandak Barat*
Jumlah: 2 RT
Ketinggian: 70 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Krukut
- Kel. Lebak Bulus*
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 60 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Grogol
- Kel. Lenteng Agung*
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Petogogan
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 70 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Krukut
- Kel. Cilandak Timur
Jumlah: 2 RT
Ketinggian: 175 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Krukut
- Kel. Kebagusan
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 70 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
- Kel. Ragunan
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 55 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi
3. Jakarta Timur terdapat 2 RT yang terdiri dari :
- Kel. Lubang Buaya*
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 70 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Molek
- Kel. Baru
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 50 cm
Penyebab: Curah Hujan Tinggi & Luapan Kali Cijantung
4. Jalan Tergenang terdapat 7 ruas jalan yang terdiri dari :
- Jl. Harun Raya RT08/07, Kel. Sukabumi Utara, Jakarta Barat
Ketinggian: 10 cm
- Jl. Daud Raya RT 06/RW 08, Kel. Sukabumi Utara, Jakarta Barat
Ketinggian: 30 cm
- Jl. Ciledug Raya, Kel. Cipulir, Jakarta Selatan
Ketinggian: 10 cm
- Jl. Kemang Utara IX, Kel. Duren Tiga, Jakarta Selatan
Ketinggian: 60 cm
- Jl. Kemang Utara IX, Kel. Bangka, Jakarta Selatan
Ketinggian: 60 cm
- Jl. Raya Mabes Hankam (Titik Kenal Hanura), Kel. Bambu Apus, Jakarta Timur
Ketinggian: 70 cm
- Jl. Pengantin Ali (Depan LRT City), Kel. Ciracas, Jakarta Timur
Ketinggian: 90 cm. (ant/dpi)