- istimewa -
Ramai-ramai Relawan GPJ Dukung Eks Ajudan Jokowi Devid Agus di Pilkada Boyolali
Jakarta, tvOnenews.com - Menyikapi maraknya pemberitaan mengenai mantan Ajudan Presiden Jokowi, Devid Agus Yunanto yang akan mengikuti Kontestasi Pilkada Boyolali pada bulan November 2024 ini.
Relawan GPJ (Gibran Penerus Jokowi) ramai-ramai menyatakan setuju dan mendukung Devid majud di Pilkada Boyolali. Hal ini diungkapkan, Hasan Hariri sebagai Ketua GPJ kepada awak media, Sabtu (9/3/2024).
"Kita mendukung, karena Devid sebagai salah satu Sosok Muda yang memiliki kapasitas, pengetahuan, dan pengalaman dalam mendampingi Kepemimpinan dan Pemerintahan pada skala nasional," ujarnya.
Bahkan, kata dia, relawan GPJ menekankan poin-poin utama yang menjadi dasar persetujuan dan dukungannya.
"Yang pertama adalah Keselarasan. Relawan GPJ yakin bahwa dengan hadirnya DAY sebagai kandidat Bupati Boyolali, nantinya akan mampu menampilkan keselarasan p0embangunan antara Pemerintah Kabupaten Boyolali dan Pemerintah Pusat," ujarnya.
"Bahkan, program-program unggulan Nasionalnya dapat diserap, diselaraskan, dan dijalankan secara riil dan menyentuh lapisan bawah masyarakat Boyolali," sambungnya menjelaskan.
Kedua, kata dia, soal kemaslahatan. Dukungan politik yang diberikan GPJ kepada Devid dipandu oleh prinsip kemaslahatan bersama.
"GPJ percaya bahwa program dan kegiatan yang akan disiapkan oleh DAY tidak hanya akan memberikan manfaat kepada sekelompok pihak yang itu-itu saja, melainkan juga kepada seluruh masyarakat Boyolali," bebernya.
Ketiga, Kemajuan. bahwa katanya, seiring visi Indonesia maju, DAY pun akan membawa visi Boyolali Maju menuju Indonesia Emas 2045.
"Dengan deklarasi ini, relawan GPJ Bodebek mengajak segenap Relawan dan masyarakat Boyolali untuk bersatu, mendukung, dan turut mengawal agar DAY mendapat respons positif dari Partai Politik, mendapatkan tiket mengikuti kontestasi, dan memenangkan Pilkada Boyolali November 2024 ini," ucapnya mengakhiri. (aag)