- istimewa
Imbauan DPR RI ke Warga Jateng soal Pemilu, Wisnu Wijaya Singgung Kebhinekaan
Sebaliknya, jika rakyat puas dengan kinerja mereka, silakan pilih kembali untuk mempertahankan hal yang baik guna manfaat yang keberlanjutan,” jelasnya.
Anggota Komisi VIII DPR RI ini juga mengajak warga untuk berpartisipasi aktif dalam menyukseskan pemilu yang Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil (Luber-Jurdil).
Wisnu menambahkan, kesuksesan pemilu tidak hanya ditentukan dari tingginya partisipasi warga yang mencoblos, akan tetapi juga keterlibatan aktif mereka dalam mengawal proses pemungutan suara di masing-masing TPS terdekat dari awal hingga akhir.
“Telusuri rekam jejak para kandidat. Pilih berdasarkan rasional dan hati nurani sebab pilihan kita akan menentukan nasib 5 tahun mendatang. Selain itu, warga juga perlu mengawasi jalannya proses pemungutan suara di setiap TPS. Pastikan tidak ada kecurangan sebab pemimpin yang terpilih melalui proses yang tidak baik akan melahirkan kebijakan petaka bagi masyarakat luas,” pungkas Wisnu yang pernah meraih anugerah Tokoh Inspiratif Jateng 2023 ini. (aag)