- Muhammad Bagas-tvOne
Anies Bicara soal Wacana Heru Budi Bangun Rusun Baru untuk Warga Kampung Bayam: Sejarah Orang Lemah Dilemahkan
Jakarta, tvOnenews.com - Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan bicara soal wacana Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang ingin membangun rusun baru untuk menyelesaikan masalah kehidupan warga Kampung Bayam yang belum dapat kepastian.
Sebelumnya, pada masa pemerintahan Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta, dia telah membangun Kampung Susun Bayam yang berlokasi tidak jauh dari Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Rusun yang dinamai Kampung Susun Bayam tersebut dibangun oleh Anies untuk warga Kampung Bayam yang terdampak penggusuran pembangunan JIS. Bahkan, mereka dijanjikan untuk dapat bekerja di JIS.
Bangunan tersebut sudah rampung dan siap untuk dihuni oleh warga Kampung Bayam. Namun, di era Heru Budi justru hak izin untuk menempati tidak kunjung diberikan.
Heru justru mengajukan solusi lain dengan membangun rusun baru yang berada di kawasan Kecamatan Priok, Jakarta Utara.
"Saya selaku Pj Gubernur, pemerintah provinsi DKI Jakarta memberikan yang terbaik buat warga termasuk warga Kampung Bayam," ujar dia di Jakarta Selatan, Rabu (24/1/2024).