Debat Ketiga Capres.
Sumber :
  • Muhammad Bagas-tvOne

Gaya Debat Capres Saling Serang Dinilai Lebih Digemari Generasi Muda

Sabtu, 13 Januari 2024 - 09:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pengamat Budaya dan Komunikasi Digital dari Universitas Indonesia Firman Kurniawan menilai gaya komunikasi para calon presiden (capres) saat Debat Pilpres bisa mempengaruhi generasi muda dalam menentukan pilihan. 

"Kalau kita lihat generasi muda yang ada di kelompok perkotaan, yang biasa berbeda pendapat, yang terbiasa menyelesaikan atau menemukan solusi dengan perdebatan, debat adalah hal yang menarik," ujar Firman dilansir Antara dikutip pada Sabtu (13/1/2024). 

Firman mengatakan debat merupakan ajang untuk memancing persilangan atau adu pendapat dan gagasan antar kandidat.

Dia menilai gaya berdebat yang membuat pihak lawan lebih terpancing mengungkapkan gagasan atau menimbulkan kegeraman akan lebih digemari oleh generasi muda.

"Gaya berdebat yang lebih memancing pihak lain untuk bisa lebih mengungkapkan gagasannya atau mungkin menimbulkan kegeraman dan menimbulkan kemarahan. Ini justru hal yang dinamis seperti itu akan digemari," terangnya.

Menurut Firman, gaya komunikasi dengan intensi menyerang pada debat merupakan hal yang wajar selama yang diserang adalah gagasan bukan personal.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral