Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhamad Mardiono, saat berpidato dalam acara Rapimnas VI Partai PPP, di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023)..
Sumber :
  • Julio Trisaputra/tvOnenews.com

Plt Ketum PPP Usul Sandiaga Uno Dikasih Jabatan Ketua Badan Pemenangan Pemilu

Jumat, 16 Juni 2023 - 19:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Plt. Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono mengusulkan agar Sandiaga Uno diberikan jabatan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu).

Menurutnya, Sandiaga sebagai kader yang baru harus diberikan beban yang berat yang sesuai dengan kapasitasnya.

“Saya menyarankan kepada para peserta kiranya nanti dapat dibahas. Saya berpendapat nanti Pak Sandi nanti layak untuk kita berikan tugas sebagai kepala atau ketua badan pemenangan pemilu,” ujar Mardiono pada Rapimnas VI PPP di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023).

Dia menjelaskan Sandiaga memiliki elektoral yang tinggi. Jabatan Ketua Bappilu dianggap cocok karena sesuai dengan kapasitasnya.

“Saya berpandangan bahwa kita perlu adanya tokoh yang dapat membawa elektoral menuju pada pemilu yang akan datang, karena kita Pak Sandi memiliki elektoral yang tinggi. Maka tentu kita beri beban tugas yang sesuai kapasitas yang dimilikinya itu,” jelas Mardiono.

Menurut Mardiono, Ketua Bappilu bertugas dan bertanggung jawab untuk memenangkan PPP di Pemilu 2024.

“Nanti karena Badan Pemenangan Pemilu nasional itu akan didukung oleh Badan Saksi, maka Badan Saksi itu dilebur, menyatu, nanti di bawah Badan Pemenangan Pemilu nasional,” tandas dia. (saa/muu)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral