Warga Sedang Mendorong Motornya di Tengah Banjir, Gresik, Jawa Timur.
Sumber :
  • tim tvOne/Muhammad Habib

Banjir Luapan Kali Lamong di Balongpanggang dan Benjeng Gresik Mulai Surut

Sabtu, 6 November 2021 - 17:36 WIB

Gresik, Jawa Timur - Banjir luapan Kali Lamong akibat tingginya curah hujan yang merendam sejumlah desa di wilayah Gresik selatan, yaitu di Kecamatan Balongpanggang dan Benjeng hari ini berangsur surut. Terpantau, hanya tersisa genangan di area persawahan warga.

"Alhamdulillah mulai surut mas. Genangan air di jalan raya juga sudah tinggal sedikit," tutur Camat Benjeng, Suryo Wibowo kepada tim tvonenews.com, Sabtu (6/11/2021).

Suryo menyatakan, bencana banjir tahunan di wilayah Benjang dan Balongpanggang umumnya tidak bertahan lama. Hanya berlangsung satu hingga dua hari setelah itu surut.

Sementara itu Kepala BPBD Kabupaten Gresik, Tarso Sagito saat dikonfirnasi membenarkan jika banjir luapan kali lamong di Kecamatan Balongpanggang dan Benjeng telah berangsur surut.

"Iya mas banjirnya sudah mulai surut. Mohon doanya banjir tidak datang lagi," ujar Tarso.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik ada sekitar 200 hektare area persawahan di beberapa desa yang masih tergenang banjir, diantaranya desa Banjaragung, Dapet dan Wotansari. 

Hingga saat ini tak ada korban jiwa. Sementara kerugian materi meliputi kerusakan jalan lingkungan, jalan poros desa, dan sejumlah areal pertanian yang diperkirakan gagal panen masih dalam pendataan.(Muhammada Habib/put)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral