Alfi Damayanti.
Sumber :
  • tvOne

Perusahaan Pecat Bos Ajak Karyawati Cikarang Staycation, Sosok Alfi Damayanti Tanpa Masker Akhirnya Terkuak

Senin, 15 Mei 2023 - 06:13 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PT Ikeda memecat H, bos yang telah mengajak karyawati di Cikarang staycation.

Selain itu, penampilan Alfi Damayanti tanpa masker akhirnya terkuak.

PT Ikeda merupakan perusahaan alih daya atau outsourcing yang menempatkan Alfi Damayanti di perusahaan Cikarang sebagai operator produksi.

Kabar terbaru si pelaku sudah dinonaktifkan sementara oleh perusahaan.

Bos PT Ikeda bahkan menyampaikan rasa terima kasih kepada AD, karyawati dalam kasus " staycation" yang berani melapor ke polisi.

Kuasa Hukum PT Ikeda, Ruddy Budhi Gunawan menyebut, perusahaan bersimpati atas apa yang menimpa AD.

"Kami berterimakasih kepada AD yang berani melapor ke pihak berwajib," ujar Ruddy saat memberikan keterangan pers, Sabtu (13/4/2023).

PT Ikeda mengecam tindakan H, oknum yang disebut mengajak " staycation" AD.

Ruddy menyebut, perbuatan H merupakan perilaku pribadi, tidak ada dalam Standar Operating Prosedur (SOP) PT Ikeda.

Keberanian AD, membuat perusahaan mengetahui perbuatan H, yang diketahui sebagai manager outsourcing untuk mitra perusahaan tempat AD ditempatkan.

Karena itu, PT Ikeda menyerahkan kepada pihak berwajib soal kasus itu. Pihaknya juga telah memanggil H untuk dimintai keterangan. H disebut mengajak AD makan-makan dan jalan-jalan.

H kini telah dinonaktifkan sementara agar fokus pada proses hukum. Jika terbukti bersalah, perusahaan dipastikan memberikan sanksi tegas berupa pemecatan. Selain itu, H juga masih menerima gaji bulanan dari perusahaan lantaran belum ada putusan hukum.

Seperti ditekahui, kisah karyawati yang diajak staycation oleh bosnya menjadi viral dalam pekan ini.

Karyawati itu pun diancam pemutusan kontrak kerja jika tak mau diajak melakukan hal itu.

Hal ini diungkapkan sendiri oleh AD, seorang karyawati di daerah Karawang, Jawa Barat.

AD menyebut dirinya dirayu dan sudah sering diajak jalan berdua oleh bosnya.

"Selalu nanyaian kapan jalan berdua, saya selalu alasan, 'Iya entar'," ujar AD, Sabtu (6/5/2023).

AD sebenarnya sudah mengiyakan ajakan bosnya untuk jalan berdua.

"Yaudah lama-lama dia kaya kesel, 'Yaudah kamu abis kontrak aja udah gak usah diperpanjang soalya janji kamu palsu'," ucap AD.

"Akhirnya aku negesin dia lewat pesan WhatsApp, 'Maaf pak saya gak bisa jalan berdua'."

"Di situ dia langsung marah, nomor saya diblokir padahal saya masih kerja di situ," imbuhnya. (ebs)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:10
01:29
03:46
02:20
01:37
02:13
Viral