Mengenang 20 Tahun Tragedi 9/11, 149 Menit yang Mengubah Dunia.
Sumber :
  • Viva/AP Photo-Chao Soi Cheong

Mengenang 20 Tahun Tragedi 9/11, 149 Menit yang Mengubah Dunia

Sabtu, 11 September 2021 - 16:04 WIB

Jakarta - Hari ini, 20 tahun lalu tepatnya 11 September 2001 terjadi sebuah tragedi yang mengubah dunia, dikenal dengan tragedi 9/11 atau tragedi 11 September.

Kejadian ini menyisakan kenangan pahit bagi warga Amerika Serikat karena sekitar 3.000 orang meninggal dunia dan 6.000 lainnya luka-luka. 

Peristiwa 11 September masih menjadi serangan terbesar yang pernah terjadi di AS dan konsekuensinya terasa hingga hari ini.

Pascaserangan ini, apa yang disebut perang melawan teror atau "war on terror" digencarkan oleh AS, termasuk invasi ke dua negara yaitu Afghanistan dan Irak.

Apa yang sebenarnya terjadi pada Selasa, 11 September 2001, dalam waktu 149 menit pagi itu?

Melansir History, Sabtu (11/9), tragedi bermula saat sebuah pesawat American Airlines Boeing 767 yang memuat 20.000 galon bahan bakar jet menabrak menara utara World Trade Center (WTC) di New York City pada pukul 8.49 pagi waktu setempat.

Tabrakan itu meninggalkan lubang yang menganga dan terbakar di dekat lantai 80 gedung berlantai 110 tersebut. Tragedi itu membunuh ratusan orang dan menjebak ratusan orang lainnya. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral