- Puja Kesuma
Lulus PPPK Tahap 1, Ratusan Guru Honorer di Musi Banyuasin Lakukan Sujud Syukur
Musi Banyuasin, Sumsel - Perasaan campur aduk ada dibenak para guru honorer yang menantikan pengumuman kelulusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 1, pada Sabtu siang (9/10/2021). Pasalnya, pada saat mengakses melalui link di portal PPPK Kemdibud, pengumuman sempat tak bisa dibuka.
“Iya tepat jam 12 siang tadi, saya membuka memakai android, tidak bisa. Tentu saya merasa khawatir, karena ingin melihatnya,” ungkap salah satu guru honorer K2, bernama Diana,
Namun setelah dicoba secara terus menerus hingga pukul 15.00 WIB, akhirnya link hasil pengumuman kelulusan bisa dibuka. “Hasilnya saya mengucap syukur Alhamdulillah, keterangannya Lulus,” ujar Diana, sambil berurai air mata.
Selanjutnya, Diana akan mempergunakan kelulusan ini sebaik mungkin. Selain Diana, banyak peserta yang lulus melakukan sujud syukur atas hasil positif yang mereka capai.
“Yang jelas adanya hasil itu tentu saja akan lebih semangat lagi memberikan ilmu pendidikan kepada peserta didik, demi kemajuan dunia pendidikan,” kata Diana.
Sementara itu, Mendikbudristek Nadiem Makarim mengungkapkan sebanyak 173.329 guru honorer di Sekolah Negeri dinyatakan lulus PPPK 2021 tahap 1. Angka itu mencapai 53,7 persen dari jumlah formasi yang ada pelamarnya sebanyak 322.665.
“Selamat kepada guru honorer yang lulus PPPK tahap satu,” kata Nadiem, dalam pengumuman kelulusan PPPK guru tahap 1 secara virtual.