- Tim Tvone
Bawa Peti Mati dan Pocong, Pengunjuk Rasa Protes dan Tagih Janji Bupati Jember
Jember - Massa yang mengaku pendukung Bupati Hendy Siswanto saat Pilkada 2020 lalu melakukan aksi unjuk rasa di depan Pendapa Wahyawibawagraha, Kecamatan Patrang, Jember, Jumat (1/10/2021).
Massa aksi itu mengaku dari beberapa elemen pendukung Bupati Hendy saat kampanye lalu. Diantaranya, RMJ (Relawan Militan Jember), RJM (Relawan Jumadi Made) dan AKJ (Anti Kesultanan Jompi).
Mereka melakukan longmarch sejauh kurang lebih 100 meter menuju ke Pendapa Wahyawibawagraha sembari membawa peti mati dan memakai atribut pocong.
Selain itu, juga tampak seorang pria yang memakai kopiah, baju koko, dan sarung menyerupai sosok Bupati Hendy berada di atas truk kendaraan komando aksi.
Dalam aksi itu, massa pengunjuk rasa memprotes kebijakan Bupati dan sebagai bentuk ungkapan kekecewaan kepada Bupati Hendy. Mereka menagih janji politik, dan mengungkapkan adanya dugaan beberapa kebijakan Bupati selama ini yang dinilai menciderai demokrasi dan melukai hati rakyat.
"Bupati Jember Haji Hendy Siswanto telah mengingkari janji-janjinya saat kampanye, diantaranya Pendopo yang katanya terbuka 24 jam untuk rakyat, nyatanya hanya janji-janji belaka," kata Korlap Aksi Jumadi Made saat dikonfirmasi disela aksi.
Menurut Jumadi, puluhan pendukungnya itu merasa kecewa. Bahkan menagih janji kepada Bupati Hendy.