Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman meminta pengusaha UMKM untuk mengadopsi teknologi digital agar lebih produktif dan berdaya saing tinggi..
Sumber :
  • Istimewa

Menteri UMKM Minta Pengusaha UMKM Adopsi Teknologi Digital Agar Lebih Produktif

Senin, 25 November 2024 - 18:12 WIB

tvOnenews.com - Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman meminta pengusaha UMKM untuk mengadopsi teknologi digital agar lebih produktif dan berdaya saing tinggi.

Menteri Maman dalam acara Peresmian Pasar Umum Negara di Kabupaten Jembrana, Bali, Senin (25/11/2024), menambahkan bahwa saat ini pengusaha UMKM sudah harus mulai beradaptasi dengan perkembangan ekosistem digital. 

Ia meresmikan Pasar Umum Negara di Kabupaten Jembrana, Bali, yang telah rampung direvitalisasi dan diharapkan dapat mendukung pengusaha UMKM agar lebih produktif dan inovatif.

Menteri Maman mengatakan, selain menjadi pusat perekonomian, pasar telah menjadi tempat yang memiliki arti mendalam bagi masyarakat selama ini. 

“Kalau melihat pasar zaman dulu bukan hanya tempat transaksi ekonomi, tapi juga menjadi tempat berkumpul komunitas. Sebagai tempat berkomunikasi dan bertukar pikiran,” kata Menteri UMKM Maman Abdurrahman.

Berkaca dengan kondisi Pasar Tanah Abang di Jakarta yang pada saat ini sudah mulai lesu, Menteri Maman berharap para pengusaha UMKM di Jembrana dapat mulai mempelajari tentang ekosistem digital. 

“Kabupaten Jembrana memang berbeda dengan Jakarta karena arus media sosial di sana luar biasa. Tapi 5-10 tahun lagi akan sama kondisinya. Maka setelah terbangunnya pasar ini mari mulai mengajak UMKM belajar menyosialisasikan produk melalui media sosial atau media digital. Supaya 10 tahun ke depan sudah siap terhadap tantangan zaman,” ujar Menteri Maman. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral