Future Lestari menggelar dialog kolaboratif antara perwakilan dari pemerintah Indonesia dengan perwakilan perusahaan dari Korea Selatan..
Sumber :
  • Istimewa

Tekan Stunting, Future Lestari Fasilitasi Simple Planet Jajaki Biokteknologi Dengan Pemerintah Indonesia

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 18:37 WIB

Sementara itu peneliti senior bidang biologi molekular dari BRIN - Prof. Dr. Bahagiawati Amir Husin, M.Sc yang juga turut menjadi pembicara menyatakan bahwa pemerintah saat ini sedang berusaha agar anak-anak Indonesia bisa mendapatkan protein yang cukup. Bahagiawati antusias dengan biokteknologi yang ditawarkan oleh perusahaan Korea Selatan mengingat teknologi pangan tersebut dapat menekan angka stunting. 

"Untuk stunting yang penting adalah memberikan protein yang cukup. Protein itu bisa datang dari susu, daging-dagingan seperti daging ayam. Hal yang utama bagi negara kita itu sebetulnya stunting bisa jadi karena kekurangan konsumsi hewani," jelas Bahagiawati.

Untuk menekan angka stunting, Bahagiawati juga menyarankan bahwa ibu hamil dan anak-anak memenuhi asupan mineral dan vitamin. Hal tersebut bisa didapatkan dengan merakit zinc dan besi yang tinggi agar nutrisi perkembangan otak dan perkembangan anak-anak nanti bisa dicapai.

Digelarnya dialog kolaboratif antara perwakilan pemerintah Indonesia dengan perwakilan perusahaan dari Korea Selatan yang turut dihadiri oleh Kepala pusat sistem dan strategi kesehatan dari Kementerian kesehatan RI - Ririn Ramadhany juga mendapat tanggapan dari Director of Future Lestari - Cynthia Krisanti. 

Future Lestari yang fokus pada langkah untuk membangun, mempercepat dan menginvestasikan inovasi pada bidang keberlanjutan di Indonesia dan Asia tenggara menganggap pertemuan tersebut menjadi sebuah langkah solusi dibidang nutrisi.

"Kita ingin fokus juga mengurangi stunting rate di Indonesia dan disitu kita melihat banyak potensi dimana simple planet ini bisa menjadi bahan tambahan pangan bagi makanan yang ada di Indonesia. Nantinya makanan tersebut bisa lebih bernutrisi dan akhirnya kita bisa mencukupi kecukupan nutrisi bangsa dan mengurangi stunting," jelas Cynthia Krisanti.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral