Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Terjerat Kabel Semrawut di Jaksel Mahasiwa Tak Dapat Bicara, Heru Budi Perintahkan Anak Buah Bereskan Fiber Optik

Jumat, 28 Juli 2023 - 14:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono angkat bicara terkait kasus seorang mahasiswa bernama Sultan Rif’at Alfatih yang terjerat kabel fiber optik di Jakarta Selatan.

Imbas kasus tersebut, Heru Budi Hartono pun meminta galian kabel dan kabel fiber optik di ibu kota diperbaiki agar tidak terjadi pengalaman serupa.

“Maka saya minta rapikan. Saya minta yang membangun fiber optik atau galian kabel, harus rapih, kira-kira itu. Saya minta dinas terkait yang mengawasi,“ kata Heru, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (28/7/2023).

Eks Wali Kota Jakarta Utara ini menjelaskan fiber optik yang terbengkalai itu sudah menjadi tanggungjawab pengawas terdahulu.

Oleh karena itu, saat dirinya menjabat sebagai Pj Gubernur DKI langsung menargetkan galian kabel tersebut dirapikan.

“Saya menjabat oktober 2022, hari ini sejak saya menjabat sampai ke depan, saya nggak mau ada kabel optik yang berantakan. Maka saya minta rapihkan. Ketika saat itu belum rapih ya tanggungjawab pemasang kabel sebelumnya,” jelas dia.

Heru pun memohon agar warga melapor apabila menemui kabel yang terbengkalai. Dengan begitu, aduan tersebut dapat ditindaklanjuti dengan cepat.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral