Menteri Sosial Tri Rismaharini menghadiri Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bareskrim Polri T.A. 2023 yang diselenggarakan di Bandung, Jawa Barat..
Sumber :
  • Humas Kemensos

Di Hadapan Pejabat Teras Polri, Mensos Paparkan Dua Strategi Penanganan Kemiskinan

Selasa, 14 Maret 2023 - 22:27 WIB

Program Rumah Sejahtera Terpadu juga terus diperluas bagi masyarakat dengan rumah tidak layak huni. Selama tahun anggaran 2022, sebanyak 10.600 PM menerima program Rumah Sejahtera Terpadu.

Mensos juga menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya membangun wilayah 3T (terdepan, terluar, tertinggal). Seperti pembangunan pasca bencana badai Seroja di Wini, Timor Tengah Utara NTT bersama DKK, YPP, kitabisa.com hingga Astra (UT dan Pamapersada). 

"Kemensos juga memberikan pemberdayaan bagi warga di kawasan 3T di bidang pertanian, peternakan hingga mekanik, salah satunya pelatihan pembuatan kapal fiber bagi warga Agats, Papua bekerjasama dengan Perguruan Tinggi ITS," dia menambahkan.

Kemensos juga berupaya membangun sumber air dan Community Center bagi warga di wilayah 3T. 

Dalam hal kebencanaan, Kemensos membangun lumbung sosial untuk buffer stock yang berisi makanan siap saji, pakaian, peralatan kebersihan hingga kebutuhan yang diperlukan saat kondisi darurat. Lumbung Sosial menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat saat menghadapi bencana alam maupun non alam yang kerap terjadi di Indonesia.

Dalam hal penjangkauan atas laporan masyarakat, sebanyak 6.627 kasus telah ditangani Kemensos selama tahun 2021-2022. Kasus warga rentan yang membutuhkan penanganan tersebut bersumber dari Media Monitoring dan SIKS Command Center miliki Kemensos di nomor 021-171.

Mensos menyampaikan bahwa tentunya berbagai upaya Kemensos ini tidak lepas dari peran instansi kepolisian. "Yang jelas kami di lapangan secara rutin komunikasi dengan seluruh aparat kepolisian. Misal ke beberapa lokasi berbahaya hingga dalam pengamanan penyaluran bantuan," tutup Mensos.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral