Sukses selenggarakan Formula E 2021-2022, Jakarta kembali jadi tuan rumah pada musim baru, bahkan untuk dua seri. FIA puji sukses Indonesia dan Korea Selatan.
Jakarta – Sukses selenggarakan Formula E 2021-2022, Jakarta kembali jadi tuan rumah pada musim baru, bahkan untuk dua seri. FIA puji sukses Indonesia dan Korea Selatan.
Federasi otomotif internasional (FIA) menyatakan balap Formula E-Prix Jakarta merupakan gelaran yang berjalan dengan sukses. FIFA menilai ibukota Indonesia layak kembali mendapatkan slot dalam kalender musim 2022/2023.
E-Prix Jakarta, bersama dengan E-Prix Korea Selatan, menjadi arena baru di kalender balap mobil listrik musim 2021-2022. FIA menilai dua kejuaraan balap mobil Formula E yang berlangsung di Asia mampu memenuhi ekspektasi dunia motorsport internasional.
"Musim balap internasional 2022 menyajikan tantangan khusus bagi Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Korea Automobile Racing Association (KARA), ketika kedua organisasi ini ditugasi menggelar Kejuaraan Dunia ABB FIA Formula E untuk pertama kalinya,” demikian pernyataan FIA.
“Itu merupakan ujian yang mereka lalui dengan sangat sukses," lanjut FIA di laman resminya, Kamis (22/09/2022).
Tuan Rumah Dua Seri
Halaman Selanjutnya :
FIA menegaskan Formula E merupakan balapan yang berbeda daripada kejuaraan balap yang lain karena kompetisi berlangsung di jalan raya, di ruang yang relatif sempit, di berbagai kota di dunia.
Load more