News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tinju Dunia: Chris Eubank Jr. Resmi Duel Ulang Lawan Conor Benn Usai Sempat Tertunda

Petinju Chris Eubank Jr resmi akan segera berduel melawan Conor Benn usai pertarungan tinju dunia tersebut sempat tertunda.
Rabu, 6 Agustus 2025 - 20:33 WIB
Chris Eubank Jr petinju dunia kelas menengah
Sumber :
  • Instagram.com/chriseubankjr

Jakarta, tvOnenews.com - Petinju Chris Eubank Jr resmi akan segera berduel melawan Conor Benn usai pertarungan tinju dunia tersebut sempat tertunda.

Chris Eubank Jr sebelumnya telah berduel melawan Conor Benn, di mana ia berhasil meraih kemenangan lewat keputusan mutlak dalam 12 ronde di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris pada April lalu.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kala itu Chris Eubank Jr meraih kemenangan usai ketiga juri memberikan skor identik 116-112.

Kemudian Eubank Jr kembali dijadwalkan untuk bertarung melawan Conor Benn pada 20 September 2025 mendatang. Namun rencana terebut dibatalkan karena Eubank Jr menyatakan belum siap untuk duel di tanggal tersebut.

Di sisi lain, Conor Benn juga dikabarkan sempat mempertimbangkan untuk mencari lawan lain. Kini Ring Magazine melaporkan bahwa rematch antara Eubank Jr vs Benn akan berlangsung pada 15 November 2025 di tempat yang sama.

Namun persyaratan berat badan untuk laga ulang ini masih belum diumumkan. Pada pertemuan pertama, Eubank Jr gagal memenuhi batas berat kelas menengah 160 pon (sekitar 72,5 kg), meski berhasil mencapai batas rehidrasi keesokan harinya.

Atas kejadian tersebut, British Boxing Board of Control (BBBofC) menjatuhkan sanksi denda sebesar 10.000 poundsterling kepada Eubank Jr karena dinilai menyalahgunakan media sosial.

Petinju berusia 35 tahun itu mengunggah video yang memperlihatkan dirinya menggunakan sauna untuk menurunkan berat badan.

BBBofC melalui sidang Southern Area Council pada Juli menyatakan telah menerima penjelasan dari pelatih Eubank Jr, dan tidak menyebut soal penggunaan sauna dalam pernyataan resmi.

Pertarungan ini merupakan kelanjutan dari rivalitas panjang antara keluarga Eubank dan Benn yang dimulai sejak dekade 1990-an. 

Ayah mereka, Chris Eubank Sr dan Nigel Benn, sempat terlibat dalam dua laga besar yang melambungkan nama keduanya di dunia tinju Inggris.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Chris Eubank Jr dan Conor Benn sejatinya dijadwalkan bertarung pada Oktober 2022 di kelas tangkap 157 pon. Namun, laga dibatalkan setelah Benn dinyatakan positif menggunakan zat terlarang clomifene, tiga hari sebelum pertarungan.

Laga pada April 2025 menjadi pertemuan pertama mereka di atas ring, yang sekaligus memberi kekalahan pertama dalam karier profesional Conor Benn.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT