Jonatan berjuang susah-payah pada perempat final saat menghadapi unggulan keempat, Chou Tien Chen. Bermain selama 71 menit, pertandingan berakhir dengan tiga game, 21-14, 11-21, 20-22.
"Pastinya kecewa dengan hasil ini, tapi saya tadi sudah melakukan yang terbaik," kata Jonatan usai pertandingan.
Indonesia meloloskan dua wakil ke babak semifinal pada sektor ganda putra. Namun Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto justru saling berhadapan untuk memperebutkan satu tempat di laga puncak Kejuaraan Dunia BWF 2022. (ant/raw)
Load more