Pada posisi tersebut, Praveen/Melati melakukan kesalahan dan kegagalan pengembalian sehingga memberi peluang bagi lawan untuk mengejar.
Kondisi semakin menegangkan kala Praveen/Melati mencapai gim poin 20-18 karena Mathias/Alexandra mampu membuat kejutan dengan meraih empat poin berturut-turut.
Gim pertama pun usai dengan kekalahan Praveen/Melati 20-22 setelah bermain dalam 21 menit.
Pola permainan yang semula diandalkan Praveen/Melati pada gim pertama ternyata tak bisa memberikan keuntungan bagi mereka pada gim kedua.
Setelah berusaha bermain sabar, ganda campuran yang kini bernaung di klub PB Djarum itu justru tertekan oleh permainan lawan yang lebih berani.
Praveen/Melati pun tertinggal 2-6, 5-9, hingga 7-12. Setelah interval, mereka berusaha lebih konsisten dan bermain lebih berani.
Meski sempat membalikkan keadaan dengan unggul 15-14 dan 16-15, sayangnya situasi tersebut tak bertahan lama karena Praveen/Melati kembali tersusul dan tertinggal 16-19.
Load more