LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
3 momen menarik jelang duel Jeka Saragih vs Anshul Jubli: Aura McGregor di Final Road to UFC.
Sumber :
  • Tangkapan layar/Instagram/@jekasaragih

3 Momen Menarik Jelang Duel Jeka Saragih Vs Anshul Jubli: Aura McGregor di Final Road to UFC

Ada 3 momen menarik menjelang duel Jeka Saragih vs Anshul Jubli: Aura McGregor sampai tercipta di Final Road to UFC ini. Kenapa demikian? Mari simak bersama.

Sabtu, 4 Februari 2023 - 18:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Petarung MMA Indonesia, Jeka Saragih, bakal menghadapi Anshul Jubli dalam final Road to UFC, di UFC APEX, Las Vegas, Amerika Serikat, Sabtu (4/2/2023) waktu setempat atau Minggu pagi WIB.

Jeka Saragih adalah satu-satunyaa petarung MMA asal Indonesia yang bisa menembus final Road to UFC. Dia lolos ke partai pamungkas setelah menumbangkan atlet Korea Selatan, Ki Won Bin di semifinal.

UFC bakal memberikan kontrak profesional kepada Jeka andai menang melawan Jubli. Petarung asal Simalungun, Sumatra Utara itu pun bakal tampil di turnamen MMA paling bergengsi di dunia tersebut. 

Jelang duel Jeka Saragih vs Anshul Jubli, ada tiga momen menarik yang patut diketahui para penikmat MMA. Apa sajakah? Berikut ulasannya. 

Jeka Saragih Dapat Lawan Berat

Baca Juga :

Jubli bukanlah lawan sembarangan. Lawan Jeka kali ini memiliki tubuh yang lebih tinggi, yakni 182 cm. 

Di sisi lain, Jeka hanya berpostur 172 cm. Lawannya dari India itu belum terkalahkan karena berbekal tren positif berupa enam kemenangan. 

Akan tetapi, Jeka Seragih juga patut berbangga diri. Dia punya catatan kemenangan lebih banyak jika dibandingkan lawannya, yakni 13-2. 

Dipuji Bos UFC

Presiden UFC, Dana White, memberikan apresiasi kepada Jeka Saragih jelang pertandingan. Dia terkesima dengan petarung asal Indonesia ini karena bisa melangkah ke final Road to UFC dengan kemenangan KO dua kali beruntun.

"Jeka menghadapi Anshul adalah pertandingan yang patut dinanti. Asal Jeka dari Indonesia. Dia bisa mendulang back to back knock-out," kata White dalam video yang diunggah lewat akun Instagram-nya.

Jeka pun bakal menjadi atlet pertama Indonesia yang dikontrak UFC kalau menang," lanjutnya. 

Aura McGregor

Jeka Saragih saling bersua Anshul Jubli dalam sesi face-off. Tepatnya satu hari sebelum kompetisi dimulai. 

Kedua petarung kelas ringan itu melakoni sesi weigh-in alias timbang badan di tempat yang sama. Setelahnya, mereka melakoni sesi face-off yang mana adalah tradisi jelang duel. 

Dalam video unggahan di akun Mola, Sabtu (4/2/2023), ada ketegangan dalam momen face-off Jeka dan Jubli. Jeka menaruh jari telunjuknya di bibir, sebagai isyarat agar Jubli tidak banyak bicara.

Tatapan membara Jeka kepada Jubli pun membuat petarung asal India itu emosi. Dalam sesi akhir face-off, Jeka siap dengan pose kuda-kudanya untuk bertarung setelah memberikan gerakan menyayat leher. 

Sikap Jeka membuat Jubli emosi. Tensi pun menjadi tegang, sehingga pihak UFC memisahkan kedua petarung. 

Momen itu pun viral di media sosial. Sejumlah netizen menilai aura percaya diri Jeka seperti Conor McGregor.

"Jeka Saragih udah mirip Conor McGregor," ujar salah satu netizen. 

"Suka dengan Jeka dengan gaya sombongnya. Ayo!" tutur netizen lainnya.

Dalam final Road to UFC, ada empat pertarungan yang bakal digelar. Masing-masing duel terbagi dalam empat kategori, yang rinciannya sebagai berikut.

Terbang: Seung Guk Choi vs Hyun Sung Park
Bantam: Toshiomo Kazama vs Rinya Nakamura
Bulu: Yi Zha vs Jeong Yeong Lee
Ringan: Jeka Saragih vs Anshul Jubli

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Update Bencana Angin Puting Beliung di Sukabumi, Puluhan Waega Cisarya Mengungsi

Update Bencana Angin Puting Beliung di Sukabumi, Puluhan Waega Cisarya Mengungsi

Puluhan warga Kampung Cisarua, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat mengungsi, karena rumah yang menjadi tempat tinggal mereka rusak diterjang bencana angin puting beliung
Kecelakaan Maut Tewaskan 2 Pengendara Motor di Sukabumi, Polisi Dalami Keterangan Sopir Honda Jazz

Kecelakaan Maut Tewaskan 2 Pengendara Motor di Sukabumi, Polisi Dalami Keterangan Sopir Honda Jazz

Unit Kecelakaan Lalu Lintas Satlantas Polres Sukabumi menyelidiki kasus kecelakaan maut yang menyebabkan dua pengguna sepeda motor tewas di lokasi kejadian.
Catatan Gila Jay Idzes Bersama Timnas Indonesia Ini Bisa Buat Bahrain dan China Ciut, Vietnam Pernah Jadi Korban

Catatan Gila Jay Idzes Bersama Timnas Indonesia Ini Bisa Buat Bahrain dan China Ciut, Vietnam Pernah Jadi Korban

Jay Idzes punya catatan gila setiap kali bermain untuk Timnas Indonesia
Dikenal Bertalenta dan Religius Marissa Haque Tutup Usia, Ikang Fawzi Kenang Sang Istri: Dia Sosok Ibu yang Luar Biasa

Dikenal Bertalenta dan Religius Marissa Haque Tutup Usia, Ikang Fawzi Kenang Sang Istri: Dia Sosok Ibu yang Luar Biasa

Dalam video yang tayang diberbagai media dan media sosial (medsos), sebagai suami, ia menyampaikan kalau almarhumah, Marissa Haque ibu baik bagi anak-anaknya...
Tingkatkan Kenyamanan Jemaah Haji dan Umrah, BPKH Limited Beli Bus Baru di Arab Saudi

Tingkatkan Kenyamanan Jemaah Haji dan Umrah, BPKH Limited Beli Bus Baru di Arab Saudi

Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Limited kini menyediakan armada bus baru guna melayani jemaah haji dan umrah di Arab Saudi.
Waktu Pas Curhat ke Allah SWT Berharap Rezeki dan Karir Melesat, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada Shalat Sunnah Tengah Malam, Apa Itu?

Waktu Pas Curhat ke Allah SWT Berharap Rezeki dan Karir Melesat, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada Shalat Sunnah Tengah Malam, Apa Itu?

Shalat sunnah ini, umum disebut ibadah tengah malam, yang menjadi momen terbaik untuk diri curhat atau meluapkan segala doa dan hajat baik. Ustaz Adi Hidayat...
Trending
Dikenal Bertalenta dan Religius Marissa Haque Tutup Usia, Ikang Fawzi Kenang Sang Istri: Dia Sosok Ibu yang Luar Biasa

Dikenal Bertalenta dan Religius Marissa Haque Tutup Usia, Ikang Fawzi Kenang Sang Istri: Dia Sosok Ibu yang Luar Biasa

Dalam video yang tayang diberbagai media dan media sosial (medsos), sebagai suami, ia menyampaikan kalau almarhumah, Marissa Haque ibu baik bagi anak-anaknya...
Waktu Pas Curhat ke Allah SWT Berharap Rezeki dan Karir Melesat, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada Shalat Sunnah Tengah Malam, Apa Itu?

Waktu Pas Curhat ke Allah SWT Berharap Rezeki dan Karir Melesat, Ustaz Adi Hidayat Ungkap Ada Shalat Sunnah Tengah Malam, Apa Itu?

Shalat sunnah ini, umum disebut ibadah tengah malam, yang menjadi momen terbaik untuk diri curhat atau meluapkan segala doa dan hajat baik. Ustaz Adi Hidayat...
Viral Santri Disiram Air Cabai Hingga Teriak Kesakitan, Polisi Tangkap Istri Pimpinan Pondok Pesantren di Aceh Barat

Viral Santri Disiram Air Cabai Hingga Teriak Kesakitan, Polisi Tangkap Istri Pimpinan Pondok Pesantren di Aceh Barat

Seusai viral di media sosial seorang santri teriak kesakitan diduga disiram air cabai oleh istri salah satu petinggi Pondok Pesantren di Aceh Barat, temui...
Catatan Gila Jay Idzes Bersama Timnas Indonesia Ini Bisa Buat Bahrain dan China Ciut, Vietnam Pernah Jadi Korban

Catatan Gila Jay Idzes Bersama Timnas Indonesia Ini Bisa Buat Bahrain dan China Ciut, Vietnam Pernah Jadi Korban

Jay Idzes punya catatan gila setiap kali bermain untuk Timnas Indonesia
Tingkatkan Kenyamanan Jemaah Haji dan Umrah, BPKH Limited Beli Bus Baru di Arab Saudi

Tingkatkan Kenyamanan Jemaah Haji dan Umrah, BPKH Limited Beli Bus Baru di Arab Saudi

Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Limited kini menyediakan armada bus baru guna melayani jemaah haji dan umrah di Arab Saudi.
Marissa Haque Meninggal Dunia Setelah Sempat Tidak Sadarkan Diri, Istri Ikang Fawzi itu Ternyata...

Marissa Haque Meninggal Dunia Setelah Sempat Tidak Sadarkan Diri, Istri Ikang Fawzi itu Ternyata...

Sebelum dinyatakan meninggal pada Rabu, 2 Oktober 2024, Marissa Haque ternyata sempat tak sadarkan diri. Sang adik, Soraya Haque ungkap kondisi terakhinya.
Kabar Duka, Marissa Haque Meninggal Dunia, sang Anak Ungkap Pesan Terakhir Ibundanya

Kabar Duka, Marissa Haque Meninggal Dunia, sang Anak Ungkap Pesan Terakhir Ibundanya

Marissa Haque meninggal dunia dini hari (2/10/2024), kabar ini dibagikan oleh Chiki Fawzi melalui Instagram. Ia juga turut mengungkap pesan terakhir ibundanya.
Selengkapnya